Sukses

Beauty

Selain Kurangi Gula, Kebiasaan Ini Ternyata Bisa Cegah Diabetes

Bagi kamu yang punya riwayat keluarga besar mengalami diabetes mungkin memang harus ekstra berhati-hati jaga kesehatan agar tidak mengembangkan diabetes tipe 2 atau diabetes mellitus.

Tapi bukan berarti yang lain tak bisa terkena diabetes. Mencegah diabetes bukan hanya bisa dilakukan dengan cara mengurangi asupan gula saja, ternyata kebiasaan sarapan pagi juga bisa membantu mencegah diabetes lho.

Sebuah penelitian yang diterbitkan dalam Public Health Nutrition menemukan bahwa orang-orang yang tidak pernah sarapan pagi ternyata punya risiko 15-20% mengalami diabetes tipe 2 lebih tinggi dibanding mereka yang rajin sarapan tiap hari.

Penelitian yang diikuti oleh 100 ribu partisipan ini menunjukkan bahwa sarapan yang baik bisa mengatur kadar gula darah tubuh sehingga tidak membuat insulin bekerja keras. Banyak penelitian lain juga menemukan hasil yang sama, bahwa sarapan bukan hanya bisa memenuhi kebutuhan energi pagi hari, tapi juga berfungsi mengatur kadar gula darah agar tidak tinggi.

Namun sarapan pun juga tak bisa sembarangan, sarapan yang sehat lebih diutamakan, dengan buah, sayur dan nutrisi yang cukup, bukan yang tinggi lemak dan kalori. Sarapan pun tak harus dengan porsi besar dan sangat mengenyangkan.

Jadi, jika ingin jauh dari risiko diabetes, ada baiknya jika kamu rajin sarapan sehat mulai dari sekarang ya ladies.

(vem/feb)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading