Sukses

Parenting

Nikmati Waktu Bersama yang Tercinta, Intip Ide Kreatifnya

Anak-anak adalah kebahagiaan yang nyata, mereka kerap membuat harimu penuh dengan kejutan. Mereka membuat hidupmu menyenangkan dan penuh suka cita. Semua tentu setuju, menghabiskan waktu bersama anak-anak adalah hal yang menyenangkan. Tapi, seringkali kesibukan membuat kamu sulit membagi waktu bersama mereka. Tidak perlu waktu yang lama, tetapi kualitas yang dibangun saat bersama mereka.

Berikut adalah ide kreatif untuk melakukan hal bersama anak-anak, seperti yang dilansir magforwomen.com yaitu:

    Kurangi Olahraga Ganti dengan Jalan-Jalan

    Alih-alih pergi ke gym lebih baik gunakan waktu tersebut untuk beraktifitas bersama anak-anak. Mereka tentu tidak menolak kamu ajak jalan-jalan sekedar ke taman atau menemani mereka bermain. Aktivitas bersama anak juga dapat membakar kalori, tidak hanya sebagai pengganti olahraga yang menyenangkan kamu juga akan memiliki waktu bersama anak-anak.

    Movie Time

    Kamu suka menonton film di bioskop? Hmm, sesekali luangkan waktu menonton film bersama anak kamu. Pilih film yang sesuai dengan umur mereka. Menonton film bersama akan meningkatkan kualitas hubungan kalian.

    Antar-Jemput ke Sekolah

    Jika kamu memiliki sedikit waktu luang, mengantar anak-anak ke sekolah menjadi aktivitas yang menyenangkan. Selama perjalanan kamu dapat menanyakan aktivitas mereka, bertanya tentang guru, sekolah dan teman-temannya. Interaksi ini akan membuat mereka lebih nyaman bersamamu.

    Membaca Buku

    Menanamkan kebiasaan baik dimulai sejak dini. Membaca buku bersama anak akan mendekatkan hubungan kalian. Kamu dapat memulainya dengan memilihkan bacaan yang sesuai dengan mereka. Kamu juga boleh membacakan dongeng untuk mereka.

    Belanja

    Mengajak anak-anak belanja tidak menakutkan seperti yang kamu bayangkan. Belanja akan menjadi aktivitas yang menyenangkan dan dapat kamu lakukan bersama mereka. Dengan mengajak belanja bersama kamu dapat mengajari mereka cara menyimpan dan mempergunakan uang dengan bijak.

Menciptakan waktu luang bersama anak-anak prioritas dalam hidup. Mereka akan mengucapkan banyak terima kasih kepadamu, dan yang menyenangkan kamu akan lebih mengetahui tumbuh kembang mereka. Selamat mencoba.

(vem/apl)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading