Sukses

Parenting

Tips Menjaga Kesehatan Anak-anak

Setiap orang tua pasti ingin melihat anak-anaknya tumbuh sehat dan selalu ceria. Maka dari itu, menjaga kesehatan buah hati Anda adalah hal yang wajib dilakukan oleh Moms sekalian. Nah, ada beberapa tips menjaga kesehatan anak-anak yang harus diketahui oleh setiap orang tua.

Apa saja tips tersebut? Simak ulasannya berikut yang telah dirangkum dari laman parents.com.

Memberikan imunisasi
Salah satu langkah penting untuk melindungi buah hati Anda dari serangan berbagai macam penyakit berbahaya adalah dengan memberikan imunisasi yang dianjurkan. Sejak bayi lahir hingga usia tertentu mereka perlu diberi imunisasi untuk mencegah infeksi berbagai penyakit berbahaya yang mengancam kesehatannya. Selain itu, Moms juga dapat memberikan vaksinasi tambahan untuk anak Anda.

Melindungi gigi
Kesehatan gigi dan mulut anak-anak juga tidak kalah pentingnya. Lindungi senyum manis mereka dengan mengajari mereka untuk membersihkan gigi sedari dini. Ajak buah hati Anda untuk menggosok gigi dua kali sehari pada pagi hari dan malam hari sebelum tidur agar gigi mereka tidak rusak dan berlubang.

Waspada keselamatan anak-anak
Jaga keselamatan anak-anak dengan membuat rumah Anda ramah dan aman bagi anak-anak. Pastikan barang-barang berbahaya jauh dari jangkauan anak-anak dan jangan biarkan mereka bermain di kamar mandi tanpa pengawasan. Pasang kursi mobil untuk anak dengan baik dan pakaikan helm saat naik sepeda motor.

Dengarkan saran dokter
Saat si kecil sakit, dengarkan dan lakukan saran yang diberikan oleh dokter. Jika buah hati Anda menderita demam karena infeksi virus, maka jangan memaksakan memberi antibiotik padanya. Jangan memaksa melakukan hal lain yang tidak diperbolehkan oleh dokter yang justru dapat membahayakan kesehatannya.

Menggunakan sunblock
Lindungi kulit buah hati Anda dengan mengoleskan sunblock pada kulitnya di pagi hari sebelum beraktivitas di luar ruangan. Sinar matahari bisa menjadi musuh jahat yang dapat merusak kulit dan mengganggu kesehatan si kecil. Maka dari itu, oleskan sunblock pada kulit si kecil setiap hari.

Oleh: Lies Nureni

(vem/ver)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading