Sukses

Parenting

Cara Rumahan untuk Obat Batuk Bayi (Bagian 1)

Ladies, memiliki seorang bayi yang sedang sakit apalagi batuk yang membuatnya tidak bisa tidur sangat membuat menderita. Bahkan penderitaan bisa dirasakan oleh seluruh penghuni rumah. Dan itu benar-benar suatu masalah.

Bila BPOM Amerika merekomendasikan untuk tidak membeli obat batuk, obat flu, dan obat-obatan sejenisnya d apotek, lama yogawiz.com merekomendasikan untuk membuat obat dari bahan-bahan rumahan.

Sebelum itu, baiknya kita masuk pada penyebabnya terlebih dahulu. Bagi bayi, biasanya penyebab batuk adalah flu yang biasanya bisa bersih dengan sendirinya dalam beberapa hari. Untuk mengetahui penyebabnya, bisa dipelajari dari gejalanya.

Batuk biasanya disebabkan produksi lendir yang berlebih di dalam tenggorokan. Penyebabnya bisa saja sesederhana sesuatu yang menyebabkan alergi atau polutan lain di udara yang turut terhisap.

Biasanya, hal ini bisa hilang dengan sendirinya. Di sisi lain, bisa saja kelebihan produksi lendir tersebut disebabkan infeksi pada saluran pernafasan. Akibatnya, lendir berkumpul di satu titik bersama dengan debu dan polutan udara lainnya menjadi dahak.

Bagi bayi, dahak bisa saja berbahaya karena dapat menyumbat sasluran pernafasan sehingga bayi akan kesulitan bernafas. Namun, lebih buruk lagi bila atuk bayi disertai dengan demam, nafas berbunyi nyaring, nafas memburu atau berat. Saat itulah Anda harus menghubungi dokter sesegera mungkin.

Lalu bagaiaman dengan pengobatan secara alami di rumah? Pastikan saja Anda tidak melewatkan edisi selanjutnya untuk mendapat jawabannya.

Oleh : A. Gusti Efendy

(vem/ver)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading