Sukses

Parenting

Bunda Bisa Mendengarkan Detak Jantung Janin Memakai Aplikasi Smartphone Ini

Wanita yang sedang hamil pasti sering penasaran seperti apa keadaan bayinya di dalam sana. Apakah dia baik-baik saja, seperti apa wajahnya, apakah hari ini dia lebih aktif menendang atau bagaimana? Dengan aplikasi ini, Anda bisa semakin dekat dengan bayi yang masih ada di dalam kandungan, karena Anda bisa mendengarkan detak jantungnya.

Bisa Merekam Gerakan Janin dan Memantau Tingkat Stres Ibu

Dilansir oleh Dailymail.co.uk, sebuah aplikasi smartphone terbaru akan menjadi sahabat para wanita yang sedang mengandung. The Bellabeat Sistem Connected dapat membuat Anda mendengar detak jantung buah hati yang masih ada dalam kandungan. Anda juga bisa mereka suara atau gerakan yang dibuat bayi, berapa kali dia menendang, termasuk berapa berat janin.

Foto: copyright dailymail.co.uk

Menyenangkan bukan? Dengan bekal sebuah smartphone, Anda bisa memantau perkembangan janin. Aplikasi ini juga bisa mendeteksi sinyal yang diberikan janin, bahwa sang ibu sedang mengalami stres dan banyak pikiran. Jika deteksi stres sudah parah, aplikasi akan mengirim saran agar Anda segera melakukan konsultasi dengan ahli kesehatan. Hebat bukan?

Jika Anda menantikan aplikasi ini, Urska Srsen sang penemu mengatakan bahwa semua orang bisa mendapatkan aplikasi ini secara online dan gratis. Saat ini masih berupa aplikasi versi beta, sedangkan versi lengkapnya diharapkan sudah bisa di-download pertengahan tahun ini.

Wah, jika sudah ada, apakah Anda akan men-download aplikasi ini?

(vem/yel)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading