Sukses

Parenting

Frekuensi Nafas Anak Cepat, Bisa Jadi Itu Gejala Pneumonia

Hati-hati dengan penyakit pneumonia pada anak Mom. Selama ini, banyak kasus kematian pada balita disebabkan penyakit ini. Penyakit mematikan setelah diare ini disebabkan oleh virus di negara maju dan bakteri di negara berkembang.

Pneumonia sendiri adalah penyakit radang paru yang bersifat akut. Prof. dr. Cissy B, Kartasasmita SpA(K) dokter spesialis respirasi  anak dari FK Unpad/RS Hasan Sadikin Bandung, mengatakan bahwa penyakit ini disebabkan mikro organisme seperti bakteri, virus, serta jamur. Akibat infeksi ini, tidak jarang pasien mengalami kerusakan pada jaringan paru. Kalau sudah begitu, maka kebutuhan oksigen pun akan terganggu. Kekurangan oksigen adalah salah satu penyebab kematian pada anak.

Pneumonia dapat dicegah dengan menghilangkan faktor risiko pneumonia seperti Malnutrisi, imunisasi tidak lengkap, defisiensi vitamin A, kepadatan lingkungan, polusi udara, cuaca dingin. "ASI ekslusif sangat baik bagi daya tahan tubuh anak. Ibu yang tidak memberikan imunisasi secara lengkap pada anak karena ada anggapan imunisasi tidak perlu bagi anak, serta polusi udara dari asap rokok, asap pabrik, dan polusi lingkungan, berat badan lebih rendah adalah penyebab risiko pneumonia. " ujar Prof. dr. Cissy B. Kartasasmita.

Sebaiknya, cuci tangan terlebih dahulu ketika Mom ingin memegang anak. Ini agar bakteri tidak berpindah ke tubuh anak. Anak gelisah, frekuensi napas lebih cepat dari biasanya, tampak tarikan dinding dada bagian bawah, serta bibir tampak kebiruan tidak jarang menjadi tanda atau gejala anak terkena penyakit pneumonia. "Gejala kejang, tidak bisa minum disertai muntah merupakan tanda pneumonia. Si anak harus langsung ditangani oleh dokter karena gejala itu merupakan gejala dari Pneumonia yang sudah parah," tambahnya

Prif. dr. Cissy menambahkan jika deteksi dini penyakit ini bisa dilakukan dengan menghitung nafas si anak. Napas cepat ini disebut tachypjea. Untuk batasan frekuensi napas umur kurang dari dua bulan adalah 60 frekuensi napas, untuk anak usia 2 sampai 12 bulan adalah 50 frekuensi napas, sedangkan umur untuk anak usia 1 sampai 5 tahun adalah 40 frekuensi napas.

Well Mom, jika menemukan gejala-gejala anak mengalami pneumonia, pastikan untuk segera membawanya ke dokter atau klinik terdekat. Pastikan untuk senantiasa memantau kesehatan anak dan menjamin kesehatan serta tumbuh kembangnya.

(vem/asp/mim)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading