Sukses

Parenting

Obat Alami untuk Anak Batuk - 1

Apapun penyebabnya dan apapun jenisnya, saat anak batuk pasti tidak terdengar menyenangkan bagi Bunda. Sang buah hati tersiksa, Bunda pun tidak bisa tenang.

Meski batuk akan merupakan gangguan yang sering dialami anak-anak, namun bukan berarti batuk bisa dianggap remeh. Terlebih lagi, bila batuk tersebut diiringi oleh gejala lain seperti pilek, flu, demam, hingga gangguan pernafasan.

Walaupun begitu, Bunda harus melakukan berbagai cara agar batuk yang dialami anak cepat hilang dan kondisinya cepat pulih. Mulai dari memberikan obat-obatan, mengurangi asupan makanan yang mungkin memperparah batuknya, hingga membawa sang buah hati ke dokter.

Sekarang Bunda tidak perlu repot, karena menurut kidsloveacupuncture.com, ada obat-obatan tradisional nan alami yang dapat Bunda berikan pada anak untuk meredakan batuknya. Selain mudah dibuat, resep-resep ini terbuat dari bahan yang sering Bunda sediakan di rumah.

Jeruk nipis

Peras beberapa buah jeruk nipis, buang bijinya. Campur 1 sendok makan air hasil perasan jeruk nipis dengan 5 sendok makan air matang dan 3 sendok makan madu. Campuran ini kemudian dihangatkan (bukan direbus) selama 30 menit.

Untuk batuk pada anak usia 6 bulan-1 tahun, berikan dosis setengah sendok teh 2 kali sehari. Sedangkan untuk anak usia 4-5 tahun, berikan 1,5 sendok teh 2 kali sehari.

Untuk anak-anak yang sudah cukup besar diatas 5 tahun, berikan 3 kali sehari 1 sendok makan penuh cairan ini.

Oleh: Anindita Yurizqi

(vem/ver)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading