Sukses

Parenting

Tips Terbaik Untuk Menyapih Anak Dari ASI Dengan Sukses

Bagaimanapun juga ibu harus tetap menyapih anak dari ASI. Tak mungkin anak akan terus-menerus meminum ASI. Nah, hal ini kadang jadi momen yang cukup emosional bagi para bunda. Banyak pula yang bilang bahwa menyusui anak akan memperkuat ikatan ibu dan anak. Namun setiap ibu harus mengajari anak mereka untuk lepas dari ASI.

Cara untuk memulai proses menyapih ini tergantung dari keadaan bayi masing-masing. Umumnya setiap ibu akan menyusui anak selama kurang lebih dua tahun. Setelah itulah saat ibu harus memulai menyapih si kecil. Nah, berikut ini Vemale akan coba hadirkan beberapa langkah yang bisa bunda coba untuk menyapih si kecil. Check these out Ladies.

  • Langkah pertama untuk menyapih adalah dengan melakukannya secara bertahap. Ini bisa bunda lakukan dengan mengurangi frekuensi menyusui secara perlahan-lahan. Ini juga akan membuat produksi ASI berkurang secara bertahap. Jangan langsung memberhentikan asupan ASI karena dapat berdampak buruk bagi kedua pihak.
  • Bunda juga bisa mencoba mengganti susu dengan susu formula atau jus dan memberikannya pada si anak saat ia merasa ingin minum ASI. Ini juga akan membiasakan mereka minum dari botol.
  • Jika si kecil biasa minum ASI sebelum tidur maka cobalah untuk menidurkannya tanpa menyusui. Bunda bisa mencoba membacakan dongeng atau memperdengarkan musik untuk si kecil sebagai pengalih perhatian dari minum susu.
  • Lakukan kontak fisik seperti memeluk atau menyentuh anak lebih sering setelah menyapihnya. Ini untuk tetap memperkuat ikatan antara ibu dan anak.
  • Bunda juga bisa mengajari si kecil minum dari gelas atau cangkir. Trik ini juga akan bermanfaat agar si kecil tak selalu minum dari botol susu.


Nah, itu tadi adalah beberapa tips mudah yang bisa bunda ikuti saat akan berhenti menyusui si kecil. Ingat ya, selalu lakukan semuanya perlahan-lahan Ladies. Dengan bertahap menyapih tak akan melukai si kecil atau bunda. Semoga informasi ini bermanfaat.



(vem/ivy)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading