Sukses

Parenting

Ibu-Ibu Cantik Ini Mengajak Kita Menghargai Perbedaan

Menjadi seorang ibu adalah kebanggaan bagi wanita. Selain dianugerahi anak-anak yang membawa harapan di masa depan, tanggung jawab untuk mengasuh mereka juga bukanlah hal yang mudah. Namun belakangan ini, seringkali terjadi perdebatan tentang mengasuh dan membesarkan anak. 

Salah satu topik yang sering diangkat menjadi spekulasi adalah ibu rumah tangga dan ibu yang bekerja. Hal ini terjadi tidak hanya pada kita, namun juga banyak ibu di dunia. Tren untuk menyampaikan pendapat jadi pedang bermata dua ketika menghadapi topik sensitif ini. 

Photo copyright Elite Daily

Namun CT Working Mom atau Connecticut Working Mom, melakukan kampanye yang mengajak banyak wanita dan ibu di dunia untuk menghentikan perang mulut dan pendapat yang seringkali memanas dan berujung permusuhan. Mereka mengunggah beberapa foto yang menunjukkan dua ibu dengan situasi berbeda, namun hal tersebut tak membuat mereka berselisih. 

Photo copyright Dailymail.co.uk

Photo copyright Elite Daily.com

Hidup berdampingan memang kerap diwarnai perbedaan. Namun kadang pikiran kita belum siap untuk menerima perbedaan itu. Setiap ibu menjalani proses dan pengalaman yang berbeda, begitupula dengan situasi mereka. Oleh karena itu, foto-foto ini mengajak kita untuk tak mengedepankan perbedaan sebagai kesalahan. 

Photo copyright Elite Daily

Foto-foto ini menghimbau para ibu untuk tidak sembarangan menjudge orang lain. Hidup ini tak sekedar benar dan salah, karena selalu ada proses yang menyertainya, sehingga kita perlu memahami. Tidak sekedar melihat dan menilai. 

Photo copyright Elite Daily

Kampanye ini cukup menarik karena seringkali kita lupa bahwa kita tak bisa memaksakan perbedaan untuk bisa sama. Namun bukan berarti kita tak bisa hidup berdampingan. Lets love more and judge less. 

(vem/gil)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading