Sukses

Parenting

Suplemen yang Diperlukan Bunda yang Sedang Hamil Anak Kembar

Rasa mual yang dirasakan di pagi hari atau biasa dikenal dengan morning sickness akan terasa lebih berat jika Bunda sedang hamil anak kembar. Rasa mual ini sering sekali membuat Bunda harus berurusan dengan nafsu makan yang tidak menentu.

Saking parahnya mual yang Bunda rasakan, Bunda mungkin menjadi enggan untuk menyentuh makanan sedikit pun. Jika sudah begitu, Bunda harus mencari solusi agar kandungan Bunda tetap sehat. Salah satu hal yang bisa Bunda lakukan adalah dengan menambah supplement.

Pemberian supplement bagi Ibu hamil sebenarnya bergantung dari diri Bunda sendiri. Memang tak dapat dipungkiri, nutriasi penting yang Bunda perlukan akan sangat baik jika bersumber langsung dari makanan-makanan alami.

Namun, tak masalah jika Bunda harus menambah asupan supplement jika Bunda benar-benar membutuhkannya. Dilangsir dari laman babycenter.com, suplemen yang Bunda perlukan adalah suplemen yang mengandung asam folat, zat besi dan juga kalsium. Ketiga zat tersebut sangat diperlukan bagi perkembangan janin Anda.

Selain itu, suplemen yang mengandung banyak vitamin seperti vitamin A, B, C, dan D juga perlu Bunda konsumsi. Vitamin juga memiliki peran penting untuk perkembangan buah hati Anda di dalam kandungan.

Namun, sebelum Bunda mengkonsumsi suplemen, Bunda harus terlebih dahulu berkonsultasi dengan dokter mengenai dosis yang tepat bagi Bunda. Karena kesalahan dosis dalam pemberian suplemen akan menyebabkan masalah baru. Contohnya saja kelebihan dosis zat besi dapat menyebabkan Anda menjadi sembelit.

Oleh: Ratna K.D

(vem/ver)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading