Sukses

Parenting

Tips Bagi Anda yang Hamil Sesak Nafas (II)

Hamil sesak nafas bisa sangat mengganggu Anda. Namun telah disebutkan bahwa memperhatikan pola makan, menjaga postur tubuh dan duduk beberapa menit dapat membantu mengurangi sesak nafas Anda. Berikut kelanjutan tips untuk mengurangi sesak nafas selama masa kehamilan.

Bergabunglah dengan kelas yoga. Tentu saja kelas yoga yang Anda ikuti adalah kelas yang dirancang khusus untuk para Ibu hamil. Jadi tidak akan ada gerakan yang terlalu susah untuk Anda ikuti.

Yoga sangat baik untuk melatih pernafasan Anda. Nafas Anda akan menjadi lebih teratur dan berirama. Hal ini disebabkan karena yoga banyak menerapkan gerakan peregangan sehingga membantu memberikan ruang pada paru-paru di tulang rusuk Anda.

Tips selanjutnya, mengangkat lengan Anda beberapa detik juga sangat baik untuk Anda. Anggap saja ini adalah olahraga ringan yang bisa Anda lakukan. Mengangkat lengan baik untuk meringankan tekanan yang ditanggung oleh tulang rusuk.

Tips yang terakhir adalah tips yang dapat Anda lakukan ketika tidur. Yakni tidur dengan ditopang oleh tangan kiri Anda. Manfaat dari tips ini hampir sama dengan manfaat tips sebelumnya, yakni memberikan sedikir ruang untuk paru-paru agar tidak selalu terdesak.

Itulah beberapa tips yang bisa Anda lakukan untuk mengurangi gejala sesak nafas selama masa kehamilan. Jadi Anda tidak perlu lagi merasa kesal atau frustasi dengan sesak nafas yang Anda alami. Jika sesak nafas anda kambuh, segera lakukan tips diatas! Selamat mencoba!

Oleh : Yuan Sabastian F

(vem/ver)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading