Sukses

Parenting

“Morning Sickness”, Tanda Awal Kehamilan

Hampir semua ibu hamil mengalami rasa mual dan muntah sebagai tanda awal kehamilan. Hal tersebut sering dikenal dengan nama “morning sickness”. Apa sih “morning sickness” itu?

Jika dilihat dari namanya, bukan berarti Anda yang mengalami “morning sickness” akan sakit dan mempengaruhi bayi yang sedang dikandung. Tidak ada hubungannya kok, Bunda.

Menurut laman webmd.com, “morning sickness” adalah gejala dimana ibu hamil merasa ingin muntah dan mual-mual setiap harinya. Hal ini sebenarnya disebabkan oleh peningkatan hormon yang ada di dalam tubuh.

Biasanya, “morning sickness” akan berhenti dengan sendirinya seiring berjalannya waktu dan berkembangnya embrio di dalam perut. Bahkan ada ibu hamil yang sama sekali tidak merasakan “morning sickness” selama masa kehamilannya.

Jika Anda salah satu ibu hamil yang mengalami “morning sickness”, Anda juga perlu memperhatikan gejala-gejala yang mengindikasikan bahwa Anda harus mendapatkan perhatian khusus.

Pertama, Anda merasakan gejala-gejala flu menghampiri. Anda sering merasa pusing ataupun lesu setiap harinya. Setelah itu, Anda sering muntah beberapa kali dalam sehari jika Anda memasukkan makanan ataupun cairan ke dalam perut. Perlu diperhatikan juga jika Anda merasa bahwa mual yang dirasakan disebabkan oleh obat-obatan atau vitamin yang Anda minum.

Nah, jika semua hal di atas Anda rasa sudah alami, sudah seharusnya Anda menghubungi dokter untuk periksa dan meminta informasi tentang kesehatan Anda. Bisa saja itu bukan “morning sickness” biasa, melainkan penyakit yang lebih kompleks.

Oleh: Raisa Fadilla

(vem/ver)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading