Sukses

Parenting

Menu Balita untuk Snack Time! (2)

Sudahkah Anda mencoba untuk menyajikan menu balita untuk snack time pertama (antara sarapan dan makan siang) yang telah dicontohkan di artikel 1? Apakah balita Anda menyukainya?

Jika dari menu awal balita Anda kurang suka, berarti seharusnya Anda lebih bersemangat untuk mencoba ragam menu balita yang sehat dan nikmat untuk snack time-nya. Jangan ragu juga untuk mengajak balita Anda menentukan menu yang disukai/diinginkannya.

Laman health24.com pun memberikan contoh untuk snack balita Anda yang bisa disajikan antara makan siang dan makan malam.
15 gram keju disandingkan dengan setengah lembar roti, ditambahkan mentega yang mengandung lemak tak jenuh 1 sendok teh, dan jus buah pir 40 ml.

Namun, sebagian ahli sebenarnya menyarankan bunda untuk sebaiknya tidak menyajikan jus pada usia balita; buah lebih baik daripada jusnya. Selain menu tersebut, menu lainnya adalah 2 sendok makan selai kacang, 2 lembar kraker dan jus cranberry 40 ml.

Hal lain yang perlu diperhatikan adalah waktu untuk snack time ya, Moms. Seperti tujuan snack time, yakni untuk menjaga nutrisi di tubuh balita tetap terisi. Untuk itu, coba Anda tentukan saja mulai sekarang pada jam berapa snack time untuk balita Anda.

Nah Bunda, sudah siapkah Anda mendisiplinkan balita Anda pada jadwal makan yang ditentukan? Hal tersebut bukan hanya untuk menjaga kesehatan balita Anda loh, tapi juga agar balita Anda terbiasa untuk makan dengan disiplin.

Oleh: Kamilah

(vem/ver)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading