Sukses

Parenting

Buah dan Sayur untuk Hamil Bumil

Ketika anda dan suami serta keluarga besar anda berdua mengetahui bahwa anda ternyata telah mengandung calon buah hati anda, mereka pastinya berubah menjadi ekstra perhatian dan juga ekstra cerewet terhadap apa saja yang anda konsumsi. Mereka semua memiliki rekomendasi mereka sendiri-sendiri untuk hamil bumil tentang makanan dan minuman apa yang bisa dan tidak bisa anda konsumsi.

Anda mungkin merasa sedikit bingung dengan banyaknya rekomendasi yang anda dapatkan ini, Ladies. Namun, hal ini sebenarnya tidak perlu terjadi. Anda bisa melakukan semua rekomendasi yang keluarga besar anda tersebut sarankan kepada anda, khususnya dalam hal makanan, jika rekomendasi tersebut berkaitan dengan buah can sayur.

Mengkonsumsi buah dan sayur setiap hari selama masa kehamilan anda sangatlah perlu dilakukan. Kandungan yang ada di dalam buah dan sayur tersebutlah yang nantinya bisa menjaga kesehatan anda dan juga bayi yang ada di dalam kandungan anda.

Dijelaskan dalam laman medicalnewstoday.com, anda dianjurkan untuk memakan paling tidak 5 porsi buah dan/atau sayur dalam sehari. Anda bisa memakan berbagai macam jenis sayur dan buah, entah itu sayur dan buah yang masih segar, sudah dijus, telah dikemas dalam kaleng, dan masih banyak lagi.

Meskipun begitu, rekomendasi para ahli adalah tentu saja anda memakan sayur dan buah yang segar karena vitamin yang terkandung di dalamnya jauh lebih banyak.

Oleh : Meilia Hardianti

(vem/ver)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading