Sukses

Parenting

Tanda-tanda Kehamilan pada Remaja

Kehamilan pada remaja bisa dikatakan hampir serupa dengan kehamilan yang terjadi pada wanita-wanita lain pada umumnya. Hal yang membedakan mungkin hanyalah usia. Kehamilan remaja biasanya terjadi pada saat mereka berusia sekitar 15 hingga 19 tahun, sementara kehamilan pada wanita-wanita pada umumnya terjadi pada usia 22 tahun atau lebih.

Tanda-tanda seorang remaja yang sedang hamil mungkin juga tidak terlalu berbeda. Seperti yang dikemukakan dalam webmd.com, tanda-tanda kehamilan pada remaja adalah terlambatnya datang bulan, mual dan muntah atau yang biasa disebut dengan morning sickness, tiba-tiba tidak menyukai beberapa jenis makanan, merasakan sakit pada puting susu atau payudara, kecapekan yang amat sangat, sering buang air kecil, dan perubahan suasana hati yang lebih sering.

Perbedaan yang mungkin terjadi dalam tanda-tanda tersebut adalah yang berkaitan dengan terlambatnya datang bulan. Hal ini disebabkan oleh siklus menstruasi remaja yang cenderung belum begitu teratur. Kterlambatan datang bulan ini juga dapat terjadi karena remaja tersebut melakukan diet ketat atau juga olah raga yang sedikit berat. Jadi, jika anak perempuan anda terlambat datang bulan, jangan panik dulu. Hal ini terjadi mungkin hanya karena situasi hormonal dan juga tubuh anak anda.

Jika ingin mengetahui secara pasti apakah remaja putri anda yang sedang terlambat datang bulan itu sedang hamil atau tidak, anda dianjurkan untuk menggunakan alat tes kehamilan yang bisa anda beli di apotek terdekat. Alat ini lebih akurat dalam mendeteksi kehamilan.

Oleh    : Meilia Hardianti

   

(vem/sfg)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading