Sukses

Parenting

Kram Pada Masa Kehamilan

Masa kehamilan adalah momen yang penting bagi seorang wanita terutama mereka yang telah mendambakan momongan. Akan tetapi, hamil bisa membuat seorang wanita menjadi sangat rentan dan seringkali mengalami masalah kesehatan. Salah satu masalah kesehatan yang seringkali muncul pada saat hamil adalah kram, Ladies.

Kram adalah rasa sakit yang datang dengan tiba-tiba dan sangat menyakitkan. Kram seringkali muncul pada otot bagian betis dan juga kaki. Kram bisa datang setiap saat meskipun banyak wanita mengaku kram lebih sering menyerang pada malam hari.

Menurut nhs.uk, tidak banyak yang tahu apakah yang menyebabkan kram. Namun para ahli menduga bahwa kram terjadi karena pada saat seorang ibu tengah mengandung, otak mengirim sinyal pada tubuh untuk memberikan perhatian lebih pada buah hati dalam kandungan dan mengurangi prioritas untuk tubuh sang ibu.

Salah satu bagian dari tubuh yang berkurang prioritasnya adalah otot. Reflek dan kerja fungsi otot yang menurun seringkali menyebabkan terjadinya masalah pada bagian tubuh ini yang salah satunya adalah kram itu sendiri.

Kram bisa dihindari dengan mudah kok, Ladies. Dengan melakukan latihan ringan pada bagian kaki dan pergelangan kaki seperti stretching, meluruskan dan menekuk kaki, serta melemaskan pergelangan kaki bisa menjadi aktivitas sederhana yang efektif untuk membantu anda menghindari kram. Namun perlu diingat untuk tidak memaksakan diri karena bisa saja kram malah menyerang anda pada saat anda melakukan pemanasan tersebut, Ladies.

Oleh: Mamor Adi P

(vem/tyn)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading