Sukses

Beauty

Olahraga: Cara Termudah Mencegah 13 Jenis Kanker Sekaligus

Sampai saat ini, kanker masih menjadi salah satu penyakit yang ditakuti oleh hampir semua orang. Kanker juga masih menjadi salah satu penyakit yang telah memakan banyak korban dan membuat penderitanya meninggal dunia. Agar bisa terhindar dari risiko kanker, sebaiknya kita menjaga pola hidup sehari-hari dan menjalani berbagai aktivitas yang bisa mencegah kanker. Dikutip dari laman asiantown.net, untuk mencegah kanker sebenarnya sangat mudah lho.

Cara mencegah risiko kanker bahkan untuk 13 jenis kanker sekaligus bisa dilakukan dengan cara paling mudah. Cara tersebut adalah olahraga. Para ahli mengungkapkan bahwa olahraga seperti halnya jalan cepat, bersepeda atau latihan kebugaran bisa mencegah risiko kanker hingga 42 persen. Tapi, olahraga ini juga harus diimbangi dengan pola hidup sehat lainnya lho ya.

Para ahli mengungkapkan bahwa mereka yang rajin olahraga dan latihan fisik akan memiliki tubuh yang sehat dan sistem kekebalan tubuh yang baik. Olahraga yang rutin ditambah dengan melakukan pola hidup sehat juga memungkinkan tubuh membunuh sel kanker secara berkala dan mengesankan. Dr Steven Moore, dari National Cancer Institute di Maryland mengatakan jika latihan fisik atau olahraga secara rutin bisa bantu seseorang mencegah diri dari risiko kanker. Bahkan pencegahan ini bisa terhadap 13 jenis kanker sekaligus.

13 jenis kanker tersebut antara lain adalah kanker seperlima, lekukimia myoleid, myeloma (kanker yang menyerang sel darah putih), kanker payudara, kanker usus besar, kanker kandung kemih, rektum, kanker kepala dan leher, kanker kulit maupun kanker prostat, kanker ginjal, kanker paru-paru, kanker hati serta beberapa kanker paling mematikan lainnya. Para peneliti yang telah melakukan penelitian sejak tahun 1984 hingga 2004 di Amerika Serikat menemukan bahwa latihan fisik khususnya olahraga bisa memerangi perkembangan sel kanker dalam tubuh dan mencegah risiko kanker paling berbahaya.

Studi lain yang dilakukan di University College London menemukan bahwa orang-orang berusia paruh baya yang aktif melakukan berbagai latihan fisik dan tidak hanya bermalas-malasan di rumah justru lebih sehat dan bugar. Mereka juga terhindar dari berbagai risiko penyakit berbahaya khususnya kanker, paru-paru, jantung maupun diabetes dan kolesterol. Dr Mariline Gammon dari North Carolina University mengatakan,

"Temuan ini sangat menarik karena kita lebih tahu bagaimana cara termudah mencegah risiko kanker. Latihan fisik atau olahraga adalah cara termudah tersebut. Tentunya, hal ini juga tetap harus diimbangi dengan pola makan dan pola hidup yang sehat."


Wah, untuk mencegah risiko kanker sebenarnya sangat mudah bukan? Well, mulai sekarang jangan malas buat olahraga ya? Perhatikan juga pola makan dan pola hidup sehari-hari. Semoga, informasi sehat ini bermanfaat.

(vem/mim)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading