Sukses

Beauty

Makan Malam Tetap Sehat Dengan 2 Aturan Ini

Banyak yang bilang bahwa Anda harus mengurangi makan saat malam hari atau bahkan menyarankan Anda untuk menghindari dan tidak makan apa-apa sama sekali saat malam hari agar berat badan cepat turun. Namun hal ini seringkali sulit dilakukan untuk beberapa orang.

Jika Anda salah satunya yang sulit membiasakan diri tidak makan malam, maka jangan melakukannya. Namun bagaimana jika kebiasaan ini berubah menjadi bencana karena jelas sekali Anda akan bertambah gemuk? Makan malam tidak akan menjadi buruk untuk kesehatan dalam beberapa syarat, seperti dikutip dari www.livestrong.com.

Yang pertama adalah makan makanan dengan kadar glikemik rendah akan mengontrol kadar gula darah Anda esok hari. Makan makanan seperti sayuran hijau, ikan, daging tanpa lemak dan biji-bijian kaya protein serta tidak banyak kalori seperti tahu, tempe adalah cara baik menjaga kadar gula darah tetap stabil saat pagi hari. Bukan hanya membantu penurunan berat badan, juga sekaligus mencegah penyakit diabetes.

Kedua, makan lebih banyak protein dapat membentuk otot saat Anda tidur. Jika Anda memiliki jadwal olahraga sore hari atau bahkan hampir malam hari, ada baiknya jika Anda membiarkan tubuh Anda mendapatkan asupan karbohidrat dan protein dalam porsi 50:50.

Otot perlu mengembalikan energinya sekaligus membentuk tubuh lebih baik dengan otot. Jika sudah terbiasa, bisa diganti porsi 40:60, lebih banyak untuk protein dan mengurangi karbohidrat. Yuk, coba mulai sekarang Ladies.

(vem/feb)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading