Sukses

Beauty

Apa Itu Bulimia?

Ladies, familiarkah anda dengan kata bulimia? Pastinya anda sudah sering mendengar istilah tersebut karena bulimia adalah salah satu eating disorder yang paling umum di derita oleh wanita.

Tapi sekedar “familiar” tentunya tidak cukup, ladies, mengingat bahaya yang dapat ditimbulkan oleh kelainan yang satu ini. Karenanya, silakan Ladies cermati informasi mengenai bulimia seperti yang dilansirkan dari laman helpguide.org.

Seperti Ladies ketahui, bulimia adalah kelainan pada perilaku makan dimana seseorang akan makan sebanyak-banyaknya dalam waktu singkat, namun setelah itu berusaha mengeluarkan kembali makanan yang telah dimakan dengan cara memuntahkannya atau menggunakan obat pencahar. Hal ini dilakukan karena penderita sebenarnya ingin makan, namun pada saat yang sama, dia khawatir makanan tersebut akan menambah berat badannya.

Kebiasaan tersebut membahayakan kesehatan bahkan mengancam nyawa penderita. Bulimia dapat mengakibatkan dehidrasi, ketidak seimbangan elektrolit dalam tubuh, kenaikan berat badan, sakit pada perut, bengkak ada tangan dan kaki, radang tenggorokan, lesu, pusing, gigi busuk, konstipasi, dan bahkan kerusakan pada usus dan ginjal.

Penyebab pasti dari bulimia belum diketahui. Namun, seringkali bulimia dikaitkan dengan keadaan emosional seseorang, seperti rasa percaya diri yang rendah akibat memiliki tubuh yang tidak ideal, stress, depresi, dan marah. Selain itu, pada beberapa kasus, bulimia dapat disebabkan oleh tekanan dari lingkungan sekitar agar seorang wanita menjadi langsing.

Ladies, bulimia dapat disembuhkan dengan perawatan dari dokter atau ahli gizi, juga psikoterapi. Selain itu, yang tidak kalah penting adalah dukungan dari orang-orang terdekat penderita, sehingga motivasi penderita untuk sembuh akan bertambah.

Oleh: Asizah

(vem/tyn)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading