Sukses

Fashion

Nggak Ribet Lagi Bikin Rambut Rapi, Cantik dan Sehat Dengan Panasonic Beauty

Meskipun super sibuk, wanita biasanya tetap membutuhkan waktu lama untuk mempersiapkan diri, misalnya untuk menata rambut. Tak semua wanita percaya diri untuk tampil dengan rambut terurai begitu saja, tanpa dirapikan menggunakan alat penataan rambut. Oleh karena itu, wanita membutuhkan solusi agar rambutnya tertata dengan indah sempurna tanpa harus memakan banyak. Bukan itu saja, tapi yang sekaligus bisa menjaga kesehatan rambutnya.

Kabar bahagia untuk semua wanita, Panasonic Beauty telah meluncurkan tiga lini produk terbarunya pada 12 November 2015 lalu, yaitu Pelurus Rambut Multi Gaya EH-HV51, Pelurus Rambut Lurus & Ikal EH-HV20 dan Pelurus Rambut Portabel EH-HV10.

copyright Vemale.com/Yuni Arta Sinambela

"Kami ingin memberikan solusi penataan rambut untuk tampil gaya di manapun dan kapanpun. Tiga produk terbaru ini memiliki keunggulan dapat menata rambut lebih cepat dan bisa bertahan lebih lama," kata Rika Novita sebagai Manager Product Beauty dan Cooking PT Panasonic Gobel Indonesia saat jumpa pers di Kota Kasablanka belum lama ini.

Ia juga menjelaskan, dengan Pelurus Rambut Multi Gaya, para konsumen dapat memiliki 6 gaya rambut yang berbeda. Sedangkan dengan menggunakan Pelurus Rambut Lurus & Ikal EH-HV20 ada dua pilihan gaya rambut, yaitu lurus atau ikal. Dan Pelurus Rambut Portabel EH-HV10 dapat menyesuaikan kebutuhan tatanan rambut dengan lebih mudah.

copyright Vemale.com/Yuni Arta Sinambela

"Cuma 15 detik aja panas dapat disebarkan secara merata ke seluruh permukaan pelat dan produk siap untuk digunakan dalam proses penataan rambut. Ditambah dengan fitur Even Heat Distribution Plate di mana penyebaran panas merata pada pelat sehingga dapat mempercepat proses penataan," jelasnya.

Selain itu, produk penata rambut tersebut juga memakai teknologi pelat berlapis photo ceramic. Pelat ini akan mencegah memudarnya keindahan warna rambut dan rambut pun tetap sehat. Juga dilengkapi dengan teknologi pengaturan suhu maksimum 230 derajat celcius sehingga penataan rambut bisa lebih cepat, sesuai dengan kebutuhan dan jenis rambut kamu.

copyright Vemale.com/Yuni Arta Sinambela

"Panasonic menghadirkan rangkaian produk beauty yang tidak hanya mampu mempercantik penampilan, tetapi juga memiliki dampak positif bagi kesehatan," tutup Rika.

Jadi, kini kamu tak perlu khawatir lagi jika hanya punya waktu singkat untuk menata rambut, karena Panasonic Beauty sudah hadir untuk kamu. Plus, rambut tetap sehat dan indah.

(vem/reg)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading