Sukses

Lifestyle

Pria Yang 'Bisa' Menangis dan Sensitif Adalah Pria Terbaik Untuk Dicintai. Really?

Ladies, kamu suka dengan pria yang tangguh, kuat dan maco serta pantang menangis atau justru suka dengan pria yang sederhana, ramah, polos dan bahkan tak malu untuk meneteskan air mata di hadapanmu? Pada dasarnya, masing-masing memiliki tipe pria idaman yang berbeda satu sama lainnya. Beberapa sangat suka dengan pria-pria yang ceplas-ceplos, suka bicara ngasal dan bisa dibilang cenderung nakal.

Tapi, beberapa wanita akan lebih suka dengan pria yang polos, bijaksana, tak banyak bicara dan apa adanya. Bahkan, beberapa wanita akan sangat tertarik dan merasa bahagia ketika ia telah bersama dengan pria yang sensitif dan malu untuk menangis di hadapan wanitanya. Bagi wanita-wanita yang menyukai pria tipe ini,

"Men who can shed a tear and show their feelings are sexy, plain and simple."
Gimana nih Ladies, apakah kamu juga setuju dengan anggapan ini?

Pria yang perasaannya sensitif adalah pria yang cinta dan kasih sayangnya begitu tulus | Photo: Copyright Thinkstockphotos.com

Baru-baru ini, ada beberapa tren terbaru di internet yang membuat pria tidak malu menunjukkan sisi sensitif mereka. Ada beberapa pria yang terang-terangan menunjukkan kecintaannya pada hewan peliharaan, pria yang suka masak, pria yang suka dengan makanan favorit dan pria yang tak malu mengajak buah hatinya bermain bersama.

Dr Emily Morse, seorang seksolog dan ahli seks mengatakan jika

"Pria yang sensitif dan tak malu untuk menangis di hadapan orang yang dicintainya adalah pria-pria yang baik, pengertian, memiliki rasa empati dan simpati yang baik, pria yang cintanya begitu tulus dan juga pria yang akan menjaga orang-orang yang dicintainya dengan sangat baik. Pria-pria ini adalah pria yang begitu menghargai orang-orang di sekitarnya. Ia juga berpikiran dengan sangat bijak. Tidak heran, jika pria yang bisa menangis adalah pria yang terbaik. Pria ini juga patut untuk dihargai dan bisa jadi lebih mengesankan serta lebih melindungi dibandingkan pria yang ceplas-ceplos dan tak bisa menangis."


Seperti yang dikutip dari laman yourtango.com, Dr Morse mengungkapkan jika memang, tidak sedikit wanita yang memimpikan menjalin hubungan bersama pria nakal, pria agresif dan pria yang maco. Namun, setelah hubungan itu terjalin dalam beberapa waktu, wanita ini akan merasakan jika bukan orang yang nakal dan agresif saja yang ia butuhkan.

Wanita membutuhkan pria yang mampu menjadi pelindung, penghibur dan sekaligus pria yang penuh pengertian. Para wanita yang sebelumnya mendambakan pria nakal, secara bertahap akan sadar bahwa pria yang sederhana, polos, bijaksana dan pria yang tak malu menangis di hadapannya karena ia benar-benar cinta padanya adalah pria terbaik yang patut untuk dicintainya.

Meski begitu, tidak semua pria yang cenderung ceplas-ceplos dan apa adanya tidak perhatian dan pria yang mampu meneteskan air mata adalah pria terbaik lho ya Ladies. Tidak jarang, pria yang maco, mendekati nakal dan agresif justru memiliki kasih sayang yang tulus dan sangat baik. Jadi gimana nih menurut kamu, pria yang seperti apa sih yang terbaik untuk dicintai?







(vem/mim)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading