Sukses

Lifestyle

Ingin Jadi Istri Idaman, Coba 6 Resep Rahasia Ini

Jadi istri idaman itu nggak susah kok, Ladies. Kebanyakan wanita ingin jadi istri idaman yang bisa bikin suami betah di rumah dan ingin selalu cepat pulang karena selalu ingat dan rindu istrinya.

Namun apa sih rahasianya supaya bisa bikin pasangan betah di rumah? Ini lho beberapa hal yang bisa Anda lakukan untuk jadi istri idaman.

1. Memasak Pakai Bumbu Rumahan

Ini nih yang bikin suami betah di rumah. Makanan dengan rasa tradisional yang pekat itu bisa bikin suami bela-belain cepet pulang hanya karena ingin makan masakan buatan Anda. Say goodbye to MSG dan bumbu instant. Mulai sekarang beli rempah dapur dan mulai buat masakan sehat dengan bumbu rumahan. Simple but powerful.

2. Pintar Berpenampilan

Bukan karena sudah tinggal serumah, maka Anda nggak perlu dandan lagi setiap di depan suami. Anda tetap butuh makeup dengan natural look di depan suami agar kelihatan segar dan cantik. Wanita yang tahu cara menempatkan penampilan sesuai event, umumnya memberi kesan yang hangat dan menyenangkan kapanpun dilihat pasangan.

3. Jaga Kebersihan Miss V

Karena semenjak menikah Anda akan berurusan dengan hal intim, maka kebersihan dan kesehatan yang satu ini harus selalu dijaga. Lakukan perawatan rutin agar bisa memberikan sensasi yang luar biasa di atas ranjang.

4. Punya Waktu dan Perhatian Untuk Keluarga

Setelah jadi istri, wanita adalah salah satu pelita yang selalu dicari di rumah. Suami dan anak-anak Anda pasti akan mencari Anda setelah lelah beraktivitas seharian. Sekalipun Anda wanita karir, selalu prioritaskan anak dan suami Anda. Dengan demikian, mereka akan menemukan jalan pulang setiap kali mengingat Anda.

5. Pendengar Yang Baik

Menjadi istri yang baik dan idaman itu salah satunya bisa diwujudkan dengan menjadi pendengar yang baik. Anda tak harus memberi solusi bila tak diminta, namun menjadi pendengar bagi suami Anda bisa jadi melegakan dan meringankan bebannya.

6. Pintar Mengatur Keuangan

Salah satu resep menjadi istri idaman adalah menjadi wanita yang bijaksana dalam mengatur masalah keuangan. So, kalau ingin disayang suami, mulailah mengatur keuangan pribadi Anda sejak dini, agar tak kelabakan saat mengurus keuangan rumah tangga nanti.  

Yang paling penting, jangan lepaskan karakter dan pribadi Anda. Namun jangan ragu untuk sama-sama belajar di dalam keluarga. Selamat mencoba, Ladies.

Baca Juga

6 Ide Kencan Yang Nggak Bikin Kantong Bolong

Ups, Wanita Sederhana Lebih Cepat Menikah Daripada Wanita Modern

5 Hal Yang Membuat Pria Ingin Segera Menikah

Tips Menarik Untuk Hubungan Cinta Yang Hambar

Inilah Yang Harus Diperhatikan Agar Hubungan Tidak Putus Nyambung

6 Cara Mudah Membuat Pria Jatuh Cinta Pada Anda

Tak Ada Salahnya Bila Anda Mengejar Cinta

(vem/gil)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading