Sukses

Lifestyle

Tidak Perlu Menceritakan Kisah Cinta Pada 5 Orang Ini

Anda tidak harus membayar mahal untuk sebuah konseling percintaan. Anda punya orang-orang terbaik di sekitar Anda yang siap mendengarkan keluhan atau kegirangan Anda. Namun, Anda juga tidak bisa menceritakannya pada semua orang. Berikut ini Vemale mengulas lima orang yang sebaiknya tidak usah mengetahui banyak mengenai kisah cinta Anda.

1. Teman Yang Single

Tidak semua teman yang masih single bisa menjadi tempat terbaik Anda untuk berkeluh kesah. Mengapa? Karena mereka bukan seorang penasehat yang cukup handal dalam masalah dunia percintaan. Kadang mereka menjadi subyektif dan lupa bahwa penyelesaian yang dibutuhkan adalah untuk menyelesaikan masalah, bukan sekedar menghadapi sebagai perempuan.

2 Teman Yang Sudah Menikah

Bukankah mereka lebih berpengalaman? Beberapa orang memang mampu mendengarkan dan memberikan penyembuhan verbal yang melegakan, namun beberapa orang yang merasa suah senior, akan menganggap masalah Anda bukanlah apa-apa dan tidak seberapa. Padahal Anda tidak mungkin menunggu bercerita pada mereka saat masalah sudah bertambah buruk, bukan?

3. Teman Yang Selalu Mengiyakan

Anda tidak bisa mengandalkan teman seperti ini karena dia hanya akan memberikan jawaban yang ingin Anda dengar, bukan jawaban yang memang Anda butuhkan. Mereka merupakan orang yang memiliki masalah dalam mengutarakan pendapat mereka sendiri. Bila Anda membutuhkan nasehat sebaiknya jangan pada orang seperti ini.

4. Teman Materialistis

Orang yang hanya mempedulikan kondisi keuangannya, entah dia adalah orang yang begitu kayanya dan hanya bicara tentang harta atau mereka yang begitu sering mengeluh karena kondisi keuangan, bukan termasuk orang yang bisa Anda jadikan penasehat cinta. Mereka secara mudah hanya memikirkan uang, dan tidak sempat untuk mempedulikan Anda. Bisa jadi cerita Anda hanya akan ditanggapi dengan sinis seolah masalah tersebut tidaklah begitu penting.

5. Teman Yang Sering Berkata, "Kubilang Juga Apa?"

Hindari menceritakan masalah Anda pada mereka. Orang seperti ini akan sering mengkritisi hubungan Anda. Namun mereka cukup bisa didengarkan, hanya saja Anda tidak perlu menceritakan segala hal. Cukup ceritakan hal yang penting dan dengarkan nasehat yang menurut Anda perlu.

Kadang kita sulit menemukan orang yang tepat untuk berkonsultasi masalah percintaan. Kita enggan dihakimi dan kadang mencari pembenaran. Tidak apa-apa bila Anda menemukan orang dengan kriteria di atas namun bisa memberikan penilaian yang sreg di hati Anda. Namun lebih selektif memilih teman bicara juga tidak ada salahnya. Semoga Anda mendapatkan penasehat cinta yang baik, Ladies.

(vem/gil)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading