Sukses

Parenting

Alunan Piano Ayah Meninabobokan Si Kecil, Videonya Viral!

Meninabobokan bayi biasanya butuh usaha dan kesabaran ekstra keras. Bahkan orang tua bisa butuh waktu berjam-jam untuk membuat si kecil terlelap. Sehingga tiap orang tua perlu pintar-pintar cari akal dan teknik tersendiri untuk membuat buah hatinya tidur lelap dengan cepat.

David Motola, ayah yang satu ini punya cara unik dan kreatif untuk menidurkan putra bungsunya Samuel yang baru berusia lima bulan. Dilansir dari today.com, Samuel tak mau tidur karena mengalami infeksi telinga. David pun cari akal untuk membuat si kecil tidur dengan cara yang menenangkan.

Pria pemilik channel YouTube the Bearded Piano ini pun memainkan lagu klasik "Brahms' Lullaby" dengan piano. Dan hanya dalam hitungan detik, sebuah keajaiban pun terjadi.

Kedua kelopak mata Samuel seperti diberi pemberat ketika lagu mengalun. Beberapa detik kemudian, ia pun terlelap. Dalam gendongan David, Samuel terlihat nyenyak dalam tidurnya.

Video: copyright youtube.com/BeardedPiano

Foto: copyright youtube.com/BeardedPiano

David mengatakan kalau Samuel tidur delapan jam setelah dininabobokan dengan lagu Brahm tersebut. Sang istri Molly pun ikut bahagia.

"Sebelumnya aku tak pernah mencoba cara ini dan tak cukup yakin," ungkap David. "Aku sangat senang ternyata bisa sangat berhasil, begitu juga istriku. Istri bahagia, hidup pun bahagia."

Foto: copyright youtube.com/BeardedPiano

Setelah keberhasilan itu, David pun selalu menggunakan alunan piano untuk menidurkan Samuel. Samuel bisa tidur lebih cepat dan lelap setelah diberi alunan piano yang lembut itu.

Foto: copyright youtube.com/BeardedPiano

Sejumlah followers kemudian ingin mendapatkan lagu ninabobo yang dilantunkan David. David akhirnya membuat versi mp3-nya dan hasil penjualannya akan ditabung untuk biaya kuliah tiga putranya, Isaac (4 tahun), Ezra (2 tahun) dan si bungsu Samuel.

David dengan Samuel (kiri). David dengan istri, Isaac, dan Ezra (kanan). | Foto: copyright today.com

"Aku menciptakan aransemennya langsung pada saat itu juga, menambahkan melodiku sendiri ke lagu ninabobo aslinya," ujar David. "Aku tak bisa membaca not balok dan main piano dengan mendengar jadi aku memainkan apa yang ada di dalam hatiku." Memang ya kalau sebuah lagu atau alunan nada dibuat dari hati, hasilnya pun pasti akan sampai ke hati.

Video yang diunggah David ini pun viral. Bahkan sudah ditonton lebih dari satu juta kali. Wow! Luar biasa sekali, ya. Sepertinya para ayah perlu nih mencontoh teknik dan keberhasilan David dalam meninabobokan buah hatinya dengan cara yang menenangkan.

(vem/nda)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading