Sukses

Parenting

20 Kalimat Ini Akan Membuat Anda Rindu Ibu

Hubungan ibu dan anak bisa sangat kompleks. Ada cinta tanpa syarat di dalamnya. Ada kasih sayang yang tak bisa diukur seberapa besarnya. Terdapat ketulusan yang begitu kuat dalam hari-hari kita bersama ibu. Sayangnya, kita sering lupa untuk mengucapkan terima kasih padanya. Kadang kita juga masih mengabaikannya. Seolah-olah lupa bahwa ia pernah berjuang antara hidup dan mati untuk melahirkan kita. Ladies, kini saatnya Anda memeluk ibu Anda lagi. Saatnya untuk jadi anak yang lebih berbakti kepadanya. Dan, 20 kalimat di bawah ini akan membuat Anda makin rindu dengan ibu Anda.

1. Ibumu pernah berada di ujung kematian demi melahirkanmu.2. Ia selalu ada untukmu di saat kamu sedang bermasalah.3. Saat dulu kamu masih bayi, ia selalu di sampingmu, melindungimu.4. Senyuman ibu selalu membuatmu merasa dunia baik-baik saja.5. Ibu memang pernah marah, tapi hanya sebentar.6. Ibu mencintaimu lebih dari ia mencintai dirinya sendiri.7. Ia rela bangun pagi-pagi untuk menyiapkan sarapan kesukaanmu.8. Ibu pernah terjaga semalaman karena kamu tak juga pulang.9. Ia lah orang yang  membiarkan jatah makanannya dinikmati anak-anaknya.10. Ibu selalu jadi pendengar yang baik.11. Meskipun kamu bukan anak yang sempurna, ibu selalu bangga padamu.12. Hanya satu wanita yang akan memelukmu saat terjatuh, yaitu ibu.13. Biar orang berkata apa, ibu adalah satu-satunya orang yang percaya padamu.14. Cinta ibu adalah kekuatan terbesarmu untuk bertahan.15. Aroma tubuhnya selalu kita rindukan setiap malam.16. Senyuman ibu adalah obat terbaik sepanjang masa.17. Ia pernah diam-diam menangis melihatmu terluka.18. Ibu adalah orang yang selalu mendoakanmu setiap malam.19. Ibu siap mengelus kepalamu saat kamu bersedih.20. Ia memang bukan wanita kuat, tapi ia selalu terlihat tegar di hadapanmu.

Ladies, saatnya kita untuk kembali memeluk ibu. Jika saat ini sedang berjauhan dengannya, cukuplah dengan meneleponnya dan mendengar suaranya. Sebelum semuanya terlambat. Sebelum kita menyesal nantinya. Peluklah ibu saat kita masih punya waktu.

(vem/nda)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading