Sukses

Parenting

Melatih Sifat Mandiri Pada Anak, Mulai dari Usia Dini

Kemandirian anak tidak bisa tumbuh begitu saja. Kebiasaan dari kecil akan membentuk sifat pribadinya. Maka tidak ada salahnya jika kamu menginginkan anak-anakmu nantinya tumbuh dengan dewasa dan mandiri adalah dengan bersikap menyenangkan dimulai dari sejak dini. Perlu latihan yang rutin agar anak-anak akhirnya tumbuh mandiri pada akhirnya.

Mom, berikut adalah cara untuk melatih anak agar mandiri sejak usia dini. Yuk, simak penjelasan dari Vemale berikut ini:

    Buat Daftar Aktivitas untuk Si Kecil

    Membuat daftar aktivitas untuk si kecil mulai dari mengganti baju, memakai sepatu, sarapan, hingga membuat PR.Tidak selalu membantunya, tapi cukup dampingi saja. Berikan kesempatan kepada si kecil untuk mencoba hal baru dengan sendiri. Lakukan dengan sabar tidak perlu emosi.

    Berikan Semangat

    Berikan pengertian kepada si kecil, bahwa di sudah cukup besar untuk melakukan aktivitas sendiri. Jangan lupa untuk memberikan pujian, bahwa si kecil telah melakukan tugas dengan baik dan mandiri. Hal ini juga dapat meningkatkan rasa percaya dirinya.

    Tentukan Target

    Saat melatih mandiri anak, usahakan untuk membuat target beberapa hal yang dapat ia lakukan sendiri. Urutkan berdasar prioritas, pekerjaan apa yang anak segera harus bisa dan tidak perlu menunggu terlalu lama.

    Bantu Saat Dia Kesulitan

    Membantu saat dia merasa kesulitan tidak akan membuatnya bersikap manja dan selalu bergantung padamu. Hindari memarahi si kecil saat membuatnya kesalahan. Karena hal ini akan membuatnya menjadi minder dan tidak percaya diri.

    Jangan Pelit Pujian

    Memberikan pujian atas usahanya akan membuat si kecil percaya diri dan merasa bangga. Memberikan pujian saat si kecil berhasil melakukan satu tugas akan membuatnya semangat untuk melakukannya secara mandiri.

Mom, membantu anak bersikap mandiri akan meningkatkan rasa percaya diri dan tanggung jawab kepadanya. Hal ini juga dapat membantunya untuk lebih bijak dalam mengambil satu keputusan. Selamat mencoba.

(vem/apl)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading