Sukses

Lifestyle

Pobia Aneh: Wanita Ini Selalu Takut Pada Sepotong Kue


Kalau berbicara mengenai pobia, kita tentu tahu bahwa ada banyak orang yang menderita pobia. Mulai dari pobia terhadap ketinggian, kecepatan, makanan tertentu atau juga suatu benda tertentu. Mmm, pobia sendiri itu apa sih? Dari laman wikipedia, pobia dikatakan sebagai rasa takut terhadap suatu hal. Pobia sendiri bisa saja disebabkan oleh trauma di masa lalu hingga membuat trauma itu membekas di dalam kesadaran seseorang.

Oh iya, kalau ngomongin soal pobia, kali ini kita akan diperkenalkan dengan seorang wanita yang menderita pobia unik. Wanita yang bernama Rachael Lee asal Featherstone di West Yorkshire ini pobia terhadap sepotong kue. Dikutip dari laman metro.co.uk, wanita yang kini berusia 28 tahun ini merasa sangat takut dan khawatir setiap kali melihat sepotong kue. Bagi Rachael, sepotong kue adalah suatu hal yang sangat menakutkan. Bagi wanita ini, bau kue sangat aneh dan menjijikkan. Baginya, selai di kue juga sangat aneh dan menakutkan. Mmmm, pobia yang unik ya.

Rcahael | Photo: Copyright metro.co.uk

Kira-kira, apa yang membuat Rachael mengalami pobia pada kue? Jadi begini ceritanya. Saat ia masih berusia 9 bulan orang tuanya memberinya sepotong kue. Dan itu adalah kali pertama dirinya makan kue. Sayang, setelah makan kue tersebut wanita 28 tahun ini jatuh sakit. Tidak diketahui pasti saat itu ia sakit apa dan karena apa? Tapi, sejak ia sakit setelah makan kue ini, Rachael menjadi sangat pobia terhadap kue. Selama ini, beberapa kali ia sempat memeriksakan pobianya ke dokter dan berharap ia bisa sembuh. Sayangnya, beberapa dokter yang ia kunjungi mengatakan bahwa mereka tak bisa membantu Rachael.

Rachael | Photo: Copyright metro.co.uk

Rachael mengatakan, "Setiap kali melihat sepotong kue, aku merasa geli dan takut. Aku tak bisa berlama-lama di tempat yang ada kuenya. Ini mungkin sangat aneh dan tidak biasa. Tapi, inilah yang terjadi padaku. Aku bahkan tidak tega saat melihat orang lain makan kue. Terkadang aku merasa aneh. Tapi, aku berharap aku bisa sembuh dari pobia ini dan menjalani hidup seperti orang lain pada umumnya. Aku akan memeriksakan diriku lebih lanjut. Aku berharap aku bisa melawan pobiaku ini.

Rachael saat usianya masih balita | Photo: Copyright metro.co.uk

Ladies, semoga Rachael bisa segera sembuh dari pobianya ya? Semoga pula, ia bisa segera melawan rasa takutnya terhadap sepotong kue. Terus semangat Rachael... Ehmm, gimana dengan kamu semua, ada yang punya pobia unik seperti yang dialami oleh Rachael?

(vem/mim)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading