Sukses

Lifestyle

Nekat Makan Katak Rebus Untuk Obat, Kakek Gao Justru Masuk Rumah Sakit

Meski zaman sudah modern dan banyak dokter atau rumah sakit yang siap membantu seseorang sembuh dari sakit, rupanya masih banyak orang yang memilih melakukan pengobatan tradisional untuk menyembuhkan penyakitnya. Memilih pengobatan secara tradisional bisa dibilang sah-sah saja dan beberapa juga sangat menyarankan.

Tapi, saat memilih menggunakan pengobatan tradisional untuk menyembuhkan penyakit, pastikan dahulu bahwa pengobatan atau obat tradisional yang digunakan tidak berbahaya bagi kesehatan. Jika salah obat, hal ini justru bisa membuat Anda makin sakit seperti pria satu ini.

Sebagian besar masyarakat percaya katak bisa menyembuhkan penyakit kulit. Tapi medis mengatakan katak tidak sepenuhnya bisa menyembuhkan penyakit | Ilustrasi Photo: Copyright Thinkstockphotos.com

Dilansir dari laman shanghaidaily.com, pria bernama Gao (70) harus dilarikan ke rumah sakit setelah merasa pusing dan muntah-muntah. Kondisi ini sendiri ia rasakan setelah ia menyantap katak rebus di rumahnya. Sebelumnya, ia diberi tahu seorang kawannya untuk mengkonsumsi katak rebus jika ia ingin sembuh dari penyakit kulit yang dideritanya selama beberapa tahun terakhir. Tanpa pikir panjang, kakek Gao pun mencari katak di sekitar rumahnya, membersihkannya dan merebusnya lalu menyantapnya.

Tapi sayang, satu jam setelah menyantap katak rebus buatannya, kakek Gao merasa pusing, mual dan akhirnya muntah-muntah. Melihat kondisinya ini, ia pun dibawa ke rumah sakit oleh pihak keluarga. Saat tim medis memeriksa kondisinya, detak jantung pria tua ini menurun drastis yaitu hanya 30 kali per menit.

Agar kondisi kakek Gao pulih, tim medis memberikan pertolongan darurat dan membersihkan isi perutnya di salah satu rumah sakit di distrik Songjiang, China. Seorang dokter mengatakan,

"Masyarakat masih percaya bahwa katak bisa menyembuhkan sakit kulit ataupun kanker. Tapi kepercayaan ini tidak terbukti. Beberapa katak bisa saja berbahaya bagi tubuh karena memiliki racun di tubuhnya."


Sang dokter juga menambahkan jika katak bisa saja dengan mudah membunuh manusia yang mengonsumsinya. Ada beberapa bagian pada tubuh katak yang bisa menyebabkan sirkulasi darah serta sistem pencernaan bermasalah. Sejumlah laporan juga menyebutkan jika beberapa bagian pada tubuh katak mengandung racun berbahaya.

Ladies, semoga saja kakek Gao segera pulih dari sakitnya ya. Meskipun kita percaya pada pengobatan tradisional, pastikan untuk mencari tahu bahwa pengobatan tersebut tidak membahayakan. Diskusikan dahulu dengan dokter atau ahli kesehatan jika memang ingin melakukan pengobatan secara tradisional.



(vem/mim)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading