Sukses

Lifestyle

Pria Ini Punya Bulu Mata Terpanjang di Dunia, Punya Anda Kalah Jauh

Siapa yang tidak ingin memiliki bulu mata panjang dan lentik. Bisa dipastikan semua wanita menginginkan hal ini. Untuk mendapatkan bulu mata panjang, cara instan yang bisa dilakukan adalah memasang bulu mata palsu. Dengan bulu mata palsu, tentu Anda bisa dapatkan bulu mata panjang dan lebat. Namun, tahukah Anda? Bahwa seorang pria di Ukraina dikatakan memiliki bulu mata terpanjang asli.

Dilansir dari metro.co.uk, pria yang memiliki bulu mata terpanjang ini bernama Valery Smagliy (58) dari Kiev, Ukraina. Kali ini, pria paruh ini tengah bersaing untuk mendapatkan tempat di Guinness Book of Records sebagai pemilik bulu mata terpanjang di dunia. Setelah bulu matanya diukur, Valery yakin bahwa ia akan mendapatkan tempat sebagai pemilik bulu mata terpanjang di Guinness Book of Records. Panjang bulu mata pria ini sendiri diketahui mencapai 3 cm.

Valery Smagliy, pria pemilik bulu mata terpanjang asal Ukraina | Photo: Copyrigth metro.co.uk

Bulu mata Valery tidak hanya panjang saja, tetapi juga lebat dan sehat. Bahkan, menurut pria 58 tahun ini bulu matanya terus tumbuh sehat dan memanjang. Valery mengatakan untuk mendapatkan bulu mata panjangnya, ia memiliki rahasia khusus.

Namun sayangnya, Valery tidak menyebutkan apa rahasianya tersebut. Ia menolak memberitahukan kepada publik tentang rahasia untuk dapatkan bulu mata panjang sekaligus sehat. Ia hanya mengatakan bahwa ia mendapatkan bulu mata panjang dan terus tumbuh setelah ia mengkonsumsi makanan yang ia rahasiakan.

Saat diukur, bulu mata Valery mencapai 3 cm | Photo: Copyright metro.co.uk

Valery mengatakan hanya akan memberi tahu orang lain yang ingin memiliki bulu mata panjang sepertinya dimana orang tersebut mau membeli rahasianya. "Saya berpikir untuk memasarkan rahasia ini, jadi saya tidak akan memberitahukannya pada siapapun yang ingin mengetahui rahasia ini secara cuma-cuma" ungkap Valery.

Menurut Valery, memiliki bulu mata panjang adalah suatu pencapaian dan prestasi besar. Namun, tidak jarang ia merasa risih dengan bulu matanya yang terlalu panjang. Ia mengaku sulit melihat dan kelopak matanya terasa menjadi lebih berat serta sakit saat bulu matanya terlalu panjang.

Meskipun Valery tidak membagikan rahasianya bagaimana dapatkan bulu mata panjang, Ladies masih bisa coba cara ini untuk dapatkan bulu mata panjang secara alami di rumah. Selamat mencoba ya? :)

(vem/mim)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading