Sukses

Lifestyle

Hanya Dalam Waktu 13 Detik, Wanita Ini Berhasil Mencuri Televisi

Kebutuhan semakin mendesak menuntut seseorang berpikir lebih keras agar sejahtera. Bagi yang tidak kuat iman, maka jalan tidak halal ditempuh, misalnya mencuri. Pelaku tindak kejahatan bisa dari kalangan mana saja, termasuk wanita. Dan modus operandi pun juga bermacam-macam. Seperti yang dilansir oleh Firsttoknow.com, seorang wanita mencuri televisi layar plasma hanya membutuhkan waktu selama 13 detik saja.

Cara yang digunakan pun sederhana dan tanpa memerlukan senjata apapun. Hanya bermodal pakaian biasa dan rok lebar, televisi layar plasma pun berhasil dibawa kabur. Sebuah video menayangkan proses seorang wanita mencuri televisi layar plasma. Video tersebut baru disebar dalam Youtube pada 10 Januari lalu, telah dilihat sebanyak 4,1 juta kali.

Video yang berdurasi hanya 13 detik ini sungguh mengejutkan. Terlihat wanita yang ada dalam video bukan pertama kalinya melakukan aksi pencurian. Melalui kamera pengintai atau CCTV, salah satu wanita yang berasal dari Kosta Rika itu mencuri televisi layar plasma dengan memasukkannya di bawah rok. Lalu mencengkeram erat-erat dengan pahanya dan berjalan santai begitu saja keluar toko elektronik itu.

Perampokan yang terjadi hanya dalam hitungan detik dan tidak ada satupun orang yang sempat memergoki aksi kejahatannya itu. Apalagi untuk bereaksi atau segera menegurnya, begitu ungkap karyawan toko setempat. Berikut video selengkapnya, ladies.

Video: copyright youtube.com/ Canal Oij

Seharusnya memakai model pakaian tertentu tidak disalahgunakan untuk melakukan tindakan kejahatan. Dengan kejadian itu, bisa jadi muncul penilaian negatif bagi wanita yang memakai model baju serupa. Bahwa tidak semua wanita memakai pakaian seperti itu akan melakukan hal yang keji. Bukan begitu, ladies?

(vem/nip)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading