Sukses

Lifestyle

Kisah Sedih Makam Kuno Yang Jadi Drama Seri

Ladies, sejarah adalah salah satu cara kita menelusuri masa lalu. Sejarah juga membantu kita mengenali jati diri kita. Dengan mengetahui sejarah, kita bisa belajar dari masa lalu untuk keadaan yang lebih baik. Ada penemuan yang baru-baru ini dibicarakan dunia karena terkait dengan wanita. Penemuan itu adalah sebuah makam kuno

Dilansir dari bbc (12/9) Cina baru saja menemukan sebuah makam kuno. Makam kuno ini ditemukan di provinsi Shaanxi, lebih tepatnya di daerah Xianyang. Penemuan ini menunjukan bahwa peradaban di Cina kuno ternyata sudah mempunyai seorang menteri wanita.

Makam kuno ini adalah kepunyaan dari Shangguan Wan'er. Dia hidup sekitar tahun 664-710 Masehi. Menteri wanita ini sangat terkenal di zamannya sebagai politisi wanita yang handal. Selain itu dia juga terkenal sebagai penulis puisi. Wah keren ya ladies..

Wan'er mengabdi kepada Wu Zetian, seorang kaisar wanita Cina yang pertama. Sayangnya makam kuno ini ditemukan dalam keadaan yang rusak. Atapnya sudah runtuh total dan keempat dinding dari makam kuno ini sudah sangat rusak juga lantai yang sudah menjadi semakin tinggi. Kerusakan ini mungkin terjadi karena disengaja.

Kerusakan-kerusakan tersebut tidak menghalangi para arkeolog untuk meneliti makam kuno ini. Dari tulisan yang ada di nisan, mereka mengkonfirmasi bahwa makam ini adalah benar milik Wan'er. Wan'er adalah orang kepercayaan dari Kaisar Wu Zetian yang memimpin dinasti Tang. Cina mengalami masa kemakmuran selama dipimpin oleh kaisar wanita ini.

Wan'er terbunuh karena kudeta di istana kerajaan. Peristiwa ini terjadi pada tahun 710 Masehi. Kisah dari Wan'er ini menginspirasi banyak orang di Cina. Bahkan ada sebuah televisi yang akan membuat drama seri dengan cerita ini.

 

(vem/sir)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading