Sukses

Lifestyle

Anak Tidak Mau Mengerjakan PR, Ayah Beri Hukuman Tidak Wajar

Baru kemarin kita dibuat geram dan kecewa dengan perlakukan seorang ayah yang ingin anaknya jago matematika dan ia tega menggantung anaknya di atas sungai. Kali ini, peristiwa yang serupa juga terjadi di negeri tirai bambu China. Dikutip dari laman shanghaiist.com, seorang ayah di Distrik Yongchuan, Chongqing telah menyalib anaknya sendiri di depan umum di tempat tinggal mereka.

Dari beberapa laporan yang ada, anak itu merupakan anak berusia 10 tahun. Apa yang membuat orang tuanya tega menyalibnya dan mengikat kedua tangannya? Jadi gini Ladies, anak ini dikabarkan tidak mau mengerjakan PR. Agar anak jera dan mau mengerjakan PR, orang tuanya akhirnya menghukumnya dengan menyalibnya.

Menurut keterangan di laman lain yakni metro.co.uk, ayah anak malang yang tidak disebutkan namanya ini merupakan seorang penjual buah. Para tetangga mengenalnya sebagai seorang ayah yang cukup keras dan disiplin terhadap anak-anaknya.

Anak disalib oleh ayahnya karena tidak mau mengerjakan PR | Photo: Copyright shanghaiist.com

Hingga akhir pekan lalu, pria ini diberitahu guru bahwa anaknya tidak mengerjakan PR. Mendapat laporan dari guru ini, pria tersebut rupanya naik darah. Ia pun menghukum anaknya dengan cara menyalibnya selama beberapa jam. Pria tersebut juga meminta sang anak untuk berlutut sambil disalib.

Moment ini ternyata dilihat oleh para tetangganya. Salah seorang tetangga lalu mengambil foto anak saat disalib dan mengunggahnya di akun sosial media pribadinya. Sejak foto tersebut tersebar luas di sosial media, tidak sedikit netizen yang merasa sangat kecewa dan mengkritik ayah. Hukuman yang diberikannya kepada anak dinilai sangat kejam dan tidak masuk akal.

Mengetahui banyak netizen yang mempermasalahkan hukuman yang ia berikan kepada si anak, ayah tersebut rupanya tak terima dengan tetangga yang telah mengunggah foto anaknya. Pria tersebut ingin membawa kasus ini ke meja hijau dan melaporkan tetangga atas tuduhan pencemaran nama baik hingga mengganggu privasi

(vem/mim)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading