Sukses

Lifestyle

Ragam Jenis Kurma, Pilih Sesuai Selera

Vemale.com - Oleh: Agatha Yunita Warnaku ada yang cokelat, kuning, merah hingga hitam. Rasa buahku manis, legit dan kaya nutrisi. Aku berasal dari daratan sekitar teluk Persia. Pohonku bisa mencapai 15-25 meter tingginya. Apakah aku? Ya! Aku adalah Kurma. Kurma hadir di momen Ramadhan di berbagai menu berbuka puasa, ada yang dijadikan manisan, ada yang diolah menjadi cake, ada pula yang dicampur dengan ice cream. Hmm... semuanya serba lezat ya. Makanan yang bernama latin Phoenix dactylifera ini kaya akan nutrisi, di antaranya karbohidrat, serat, protein, vitamin C, mangan, air, dan sedikit lemak. Tersebar di seluruh penjuru Timur Tengah, kurma lekas menjadi tanaman yang populer karena keunikan buahnya. Tumbuh di berbagai daerah, kurma kemudian beradaptasi sesuai daerah di mana ia tumbuh. Muncullah berbagai varietas, beberapa yang populer di antaranya sebagai berikut: Ajwah Kurma yang tumbuh di kota Medinah, Saudi Arabia. Merupakan kurma yang populer dan kabarnya favorit Nabi Muhammad SAW. Amir Haji atau Amer Hajj Kurma yang berasal dari Irak. Kulit dan dagingnya lembut namun tebal. Dikenal juga sebagai 'welcome kurma' karena pada umumnya dihidangkan untuk menyambut tamu. Barhee atau Barhi Kurma jenis ini warnanya cokelat terang, dan warna kulitnya berubah semakin gelap saat buahnya masak. Dagingnya lembut, tebal dan rasanya manis asam beragam. Seringkali kurma Barhee dikeringkan seperti kismis. Deglet Noor Seperti namanya, kurma ini warnanya kuning terang keemasan seperti sinar matahari. Kurma ini merupakan varietas unggul dan terkenal di Libya, Algeria, Amerika dan Tunisia. Dihidangkan tidak terlalu kering dan rasanya tak terlalu manis. Derrie atau Dayri Kurma ini berasal dari daerah Irak Selatan. Sedikit berbeda dengan kurma kebanyakan, bentuknya panjang, kehitaman dan lembut. Empress Kurma ini dibudidayakan di California, Amerika. Ukurannya besar, lembut dan lebih manis ketimbang kurma Thoory (bibit aslinya). Bagian atas kurma ini berwarna lebih terang, dan gelap di bagian bawah. Holwah atau Halawi Dalam bahasa Arab, Holwah artinya manis. Demikian pula dengan rasa kurma yang sangat manis ini, manisnya melebihi kurma-kurma pada umumnya. Ukurannya bermacam-macam, namun pada umumnya berukuran kecil hingga sedang. Hayany Adalah kurma yang berasal dari Mesir. Kurma ini warnanya merah kehitaman, dagingnya cukup manis dan lembut. JADWAL PUASA BULAN SUCI RAMADHAN 1432 H Khadrawy Dalam bahasa Arab, Khadrawy artinya hijau. Dinamakan Khadrawy karena ditanam di wilayah yang subur dan hijau. Sedangkan buah kurmanya sendiri berwarna hitam pekat. Khalasah Kurma ini adalah salah satu kurma yang paling populer di Saudi Arabia. Manisnya kurma ini sangat khas, tidak terlalu manis dan lezat di lidah. Khastawi atau Kustawy Adalah kurma nomor wahid lembutnya di Irak. Pada umumnya kurma ini diolah menjadi sirup dan dikemas di botol berukuran kecil dan seringkali dihidangkan sebagai hidangan penutup. Maktoom Ukurannya besar, warnanya merah kecokelatan, daging buahnya sangat tebal dan lembut, rasanya tidak terlalu manis. Medjool atau Mujhoolah Adalah varietas kurma yang dikembangkan di Morocco, namun belakangan ini juga dikembangkan di Amerika, Saudi Arabia, dan Yordania. Ukuran kurma ini tergolong besar dan rasanya sangat manis. Migraf Kurma ini sangat populer di Yaman Selatan. Ukurannya sangat besar dibanding kurma lainnya, warnanya kuning keemasan. Mozafati Kurma yang dikembangkan di daerah ini warnanya gelap, lembut dan ukurannya sedang. Kurma jenis ini usia simpannya tahan lama, sehingga tak harus habis sekali makan. Bila di simpan di suhu -5 derajat celcius, kurma ini bisa bertahan hingga 2 tahun lho. Rotab Adalah kurma yang berasal dari Iran. Warnanya sangat gelap dan daging buahnya lembut. Saidy Adalah kurma yang populer di Libya. Kurma ini rasanya sangat manis dan daging buahnya lembut. Sayer atau Sayir Warna kurma ini orange kecoklatan, ukurannya sedang, dagingnya sangat lembut dan berair. Sekkeri Kurma jenis ini termasuk kurma yang mahal. Warnanya cokelat gelap, manis dan kelembutan daging buahnya khas dan istimewa. Kurma ini sering ditemukan di Saudi Arabia. Thoory atau Thuri Sangat populer di Algeria, di mana kurma jenis ini daging buahnya kering. Warnanya cokelat kemerahan dan kulitnya keriput. Terkadang saking keriputnya kurma ini jadi agak sedikit keras, rasanya manis dan hampir mirip dengan kacang. Umelkhashab Kurma yang berasal dari Saudi Arabia ini warnanya merah dan sedikit ada rasa pahitnya. Unik! Zahidi Ukurannya sedang, warnanya cokelat keemasan. Kurma ini termasuk yang sangat manis dan agak kering. Zaghloul Kurma ini bentuknya panjang, warnanya merah gelap dan sangat manis hingga setelah makan manisnya pun masih tersisa. Varietas ini termasuk yang eksklusif dan mahal di Mesir. Hanya orang-orang tertentu saja yang biasanya mengonsumsinya. Sebenarnya masih ada ratusan jenis kurma lain seperti Aabel, Al Barakah, Khajur, Iteema, Kenta, Rotab, Manakbir, Nabtat-seyf, Sag'ai, Tagyat, Sellaj, dan masih banyak lagi. Bila Anda masih penasaran, datanglah ke toko kurma dan nikmati keunikan rasa dan ragam buah ini. (vem/ensk/bee)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

  • Ramadan adalah bulan suci umat Islam yang dirayakan dengan cara melaksanakan puasa selama satu bulan penuh.
    Ramadan adalah bulan suci umat Islam yang dirayakan dengan cara melaksanakan puasa selama satu bulan penuh.

    Ramadan

Loading