Sukses

Lifestyle

6 Ide Nasi Goreng Enak Dari Berbagai Negara

Nasi goreng go international! Masakan yang praktis dan enak ini sering kita nikmati, mulai pagi sampai malam selalu ada menu nasi goreng untuk dinikmati. Nah, jika Anda bosan dengan nasi goreng yang itu-itu lagi, ada beberapa jenis nasi goreng dari negara lain yang tidak kalah enak dan bisa Anda nikmati bersama sahabat atau keluarga.

1. Nasi Goreng Tofu

Foto: copyright pinterest.com

Selama ini kita sering berdampingan dengan tahu, namun sangat jarang menjodohkannya dengan nasi goreng. Nasi goreng yang satu ini bisa Anda coba. Padukan tahu sutera, goreng sebentar saja, lalu campurkan dengan nasi goreng Anda. Rasa tofu yang lembut dan gurih sangat cocok dengan nasi goreng.

2. Nasi Goreng Kimchi

Foto: copyright pinterest.com

Kimchi yang merupakan makanan kesukaan di Korea bisa dipadukan dengan nasi goreng. Rasa kimchi yang khas semakin enak dengan telur ceplok di atasnya. Dan seperti biasa, selalu ada taburan wijen di atas masakan Korea.

3. Nasi Goreng Edamame Mente

Foto: copyright pinterest.com

Perpaduan edamame yang fresh dan gurih dipadukan dengan kacang mente yang krenyes dan enak. Pasti bisa membuat nasi goreng Anda makin terasa spesial dan lain dari biasanya.

4. Nasi Goreng Omurice

Foto: copyright pinterest.com

Yang satu ini kelihatan biasa saja, namun sedang booming di kalangan pecinta nasi goreng. Konsepnya mudah saja, nasi goreng dibalut telur dadar yang lumayan tebal. Enak banget dong, kalau biasanya cuma diorak-arik, sekarang makin puas makan telur dadar dan nasi gorengnya.

5. Nasi Goreng Kimbab

Foto: copyright pinterest.com

Siapa suka kimbab? Sushi gulung ala Korea itu makin terasa spesial karena isiannya bukan nasi putih, tetapi nasi goreng yang digulung dengan potongan daging, telur dadar dan digulung dengan nori. Kalau nggak mau ribet, bisa juga nasi goreng kimchi diberi taburan irisan nori.

6.  Nasi Goreng Sosis

Foto: copyright pinterest.com

Yang satu ini juga pasti enak. Semua yang diberi sosis goreng pasti enak. Coba deh bikin kalau tidak percaya.

Anda suka yang mana?

(vem/yel)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading