Sukses

Lifestyle

Cara Membersihkan Lantai Kayu dengan Teh Hitam

Tahukah Anda bahwa teh hitam juga bisa digunakan untuk membersihkan dan mengepel lantai kayu? Kandungan tanin dalam teh hitam rupanya bisa memperkuat warna alami kayu. Selai itu, teh hitam yang dibuat dari tanaman Camellia sinensis memiliki kandungan polyphenolic yang dapat mencegah pertumbuhan mikroba.

Lalu, langkah-langkah apa yang harus dilakukan untuk bisa membersihkan atau mengepel lantai kayu dengan menggunakan teh hitam? Simak tipsnya yang dilansir dari apartmenttherapy.com ini.

Bahan dan Alat yang Perlu Disiapkan
1/2 galon air
8 kantung teh hitam
ember
alat untuk mengepel
sapu

Menggunakan teh hitam untuk membersihkan lantai kayu. | Foto: copyright apartmenttherapy.com

Langkah-Langkah

  1. Rebus air hingga mendidih. Masukkan 8 kantung teh hitam, seduh selama 10-15 menit. Dinginkan.
  2. Setelah dingin atau masih hangat-hangat kuku, tuangkan hasil seduhan teh hitam ke dalam ember.
  3. Sapu lantai kayu. Lalu gunakan air seduhan teh hitam untuk mengepel lantai kayu Anda. Pel lantai kayu dengan arah yang searah dengan serat-serat kayu.

Jumlah air dan kantung teh hitam yang dibutuhkan bisa tergantung kebutuhan Anda. Misalnya saja, untuk lantai kayu yang berwarna lebih terang dan tidak terlalu luas, Anda bisa cukup menggunakan 4-6 kantung teh saja. Hasilnya biasanya baru akan terlihat setelah 24 jam. Selamat mencoba!

(vem/nda)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading