Sukses

Lifestyle

Tips Agar Adonan Kue Tidak Kering Saat Akan Dicetak

Jangan takut membuat kue, karena yang dibutuhkan tidak sekedar bahan yang bagus, tetapi juga pengalaman dan seringnya latihan. Wajar jika Anda sering gagal karena masih pemula, apalagi jika gagal membuat kue kering karena adonan yang terlalu kering saat akan dicetak.

Membuat kue kering gampang-gampang susah, kadang adonan terlalu lembek atau justru terlalu keras/kering saat akan dicetak. Hal ini akan menyulitkan proses mencetak sekaligus membuat tekstur kue kering jadi kasar.

Jika hal ini sampai terjadi, pengalaman yang sering dilakukan tim Vemale.com untuk menyelamatkan adonan kue kering yang terlalu keras/kering adalah:

Tambahkan sedikit margarin

Jika adonan terlalu kaku dan kering, tambahkan sedikit margarin. Masukkan kira-kira 1 sdm margarin terlebih dahulu, uleni lagi hingga adonan lebih lemas dan lebih mudah dicetak. Jika masih terasa kaku, tambahkan lagi 1 sdm mentega dan uleni. Dikira-kira saja seberapa banyak yang Anda butuhkan.

Tutup sisa adonan

Saat mencetak kue, biasanya ada adonan yang tersisa dan menunggu dicetak. Akan lebih baik jika adonan tersebut Anda tutup dengan plastik lebar dan bersih agar tetap lembab. Adonan yang dibiarkan terbuka biasanya mudah kering, terutama permukaannya.

Semoga tips ini bisa membantu Anda membuat kue kering yang enak. Selamat mencoba!

(vem/yel)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading