Sukses

Lifestyle

Resep Camilan Renyah: Kerupuk Pangsit Bawang

0(0)

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Ingin buat camilan keripik yang mudah dibuat dan renyah? Kerupuk pangsit sepertinya enak nih, apalagi jadi teman makan mie kuah. Wah, ingin mencoba membuatnya sendiri? Yuk catat resepnya berikut ini.

Bahan-bahan:

  • 300 gr tepung terigu, ayak
  • 1 butir telur, kocok lepas
  • 5 siung bawang (goreng sebentar, haluskan)
  • 1 sdt merica
  • 1 sdm mentega, lelehkan
  • 3 batang seledri, cincang halus
  • garam secukupnya
  • air secukupnya
  • minyak goreng secukupnya

Cara membuat:

  1. Campur tepung terigu dengan telur, mentega, bawang putih, seledri, garam, dan air secukupnya hingga jadi adonan padat.
  2. Ambil satu kepal adonan, pipihkan dengan alat pemipih atau bisa juga dengan rolling kayu. Potong-potong kotak atau sesuai selera.
  3. Goreng dengan api kecil hingga matang atau mengembang. Angkat dan sajikan.

Nah, gak sulit kan buatnya? Coba yuk.

(vem/feb)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

What's On Fimela
Loading