Sukses

Lifestyle

Menu Spesial Hari Raya Idul Fitri Dari Royco

Tanpa terasa, bulan Ramadan sudah memasuki minggu akhir, dan hanya tersisa beberapa hari lagi bagi umat Muslim di seluruh dunia untuk merayakan hari kemenangan. Dalam merayakan hari raya Idul Fitri,umat muslim di setiap Negara mempunyai budaya yang berbeda dalam menyambut berakhirnya bulan suci ini.

 

Di Indonesia sendiri, kegiatan mudik sudah menjadi sebuah fenomena selain daripada sekadar tradisi yang dijalankan hampir sebagian besar masyarakat perkotaan yang rindu merayakan hari Lebaran bersama sanak saudara di kampung halaman.

 

Meski jarak, waktu, bahkan juga ongkos yang perlu dikeluarkan demi mudik ini terasa menjadi dua-tiga kali lebih besar dan lama dibandingkan berpergian di hari selain musim mudik, tetap saja hal ini seperti menjadi keharusan yang dengan sukarela dijalankan.

 

Merangkum faktor yang menjadi daya tarik pulang kampung di hari Lebaran, beberapa responden yang kebanyakan berdomisili di kota Jakarta pun menyebutkan bahwa momen kebersamaan saat bangun pagi untuk melaksanakan sholat Ied bersama keluarga tercinta, canda tawa bersama, dan masih kentalnya budaya silahturahmi dari satu rumah ke rumah tetangga lainnya untuk saling bermaafan pun menjadi hal utama yang dirindukan. Hidangan masakan rumah khas Lebaran yang dimasak dengan penuh cinta oleh Ibu tercinta turut juga menjadi faktor utama yang dirindukan.

 

Nikmatnya sepiring hangat opor ayam dengan santan kental yang dinikmati dengan potongan ketupat dan taburan bawang goreng? Ataupun soto ayam gurih penuh cita rasa kehangatan khas masakan rumah? Tentunya menjadi terasa lebih istimewa jika dinikmati bersama anggota keluarga di hari raya, ditemani iringan suara beduk yang berkumandang di kejauhan menandakan datangnya saat kemenangan dalam menggapai kesucian atau perwujudan kembali kepada keadaan yang fitrah.

 

Memahami makna dari sebuah masakan penuh kehangatan yang dipersembahkan Ibu bagi keluarganya dan pentingnya momen makan bersama masakan rumah dengan menu khas hari Raya, Royco yang telah hadir di Indonesia sejak 1972, membantu memudahkan para Ibu di Indonesia untuk dapat mengungkapkan rasa cintanya kepada keluarga melalui masakan rumah dengan cita rasa autentik berkualitas.

 

Di hari raya Idul Fitri ini, Royco pun mempersembahkan menu khusus bagi para Ibu ataupun mereka yang ingin mencicipi kehangatan penuh cita rasa dari sebuah hidangan masakan rumah khas Idul Fitri. Berikut resepnya yang bisa Anda kreasikan bagi anggota keluarga Anda:

RESEP OPOR AYAM ROYCO

Foto: copyright royco.co.id

dan

RESEP RENDANG SAPI ROYCO

Foto: copyright royco.co.id

Selamat mencoba dan menikmati hidangan spesial bersama keluarga tersayang.

Temukan menu spesial Ramadan lainnya di website Royco,

klik: www.royco.co.id ataupun Twitter Royco: @MasakApaHariIni

(vem/yel)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading