Sukses

Lifestyle

Resep Praktis, Tumis Daging Brokoli

Ingin masak sesuatu yang lezat tapi nggak mau repot? Coba deh bikin tumis daging brokoli ini. Selain mudah, tumis ini juga tergolong melengkapi kebutuhan Anda akan gizi dan serat. It's time to cook something delicious!

Waktu Memasak: 30 menit

Bahan-Bahan
550 gram daging, dipotong tipis-tipis
1 buah brokoli, dipotong-potong
1 butir bawang bombay, dicincang
2 sdm gula palem
2 sdm tepung jagung
1 sdm kecap
2 sdm minyak wijen
2-4 sdm air

Bahan untuk Saus
2-3 siung bawang putih, dicincang halus
1 sdt jahe parut segar
250 cc kaldu ayam
2 sdm kecap
2 sdm kecap ikan
1,5 sdm gula palem
1 sdm tepung jagung
lada hitam bubuk secukupnya

Foto: copyright beyondkimchee.com

Cara Membuat

  1. Siapkan mangkuk, masukkan potongan daging, 2 sdt gula palem, 2 sdt tepung jagung, dan 1 sdm kecap. Aduk rata, biarkan bumbu meresap selama 15 menit.
  2. Potong-potong brokoli.
  3. Siapkan mangkuk lain, masukkan semua bahan untuk saus, sisihkan.
  4. Panaskan penggorengan berisi 1 sdm minyak wijen dengan api sedang, tumis daging hingga matang, angkat, sisihkan.
  5. Tumis brokoli dan bawang bombay. Masukkan 2 sdm air agar brokoli bisa matang dan lunak.
  6. Masukkan kembali daging yang tadi sudah matang. Tuangkan saus. Campur rata dan masak hingga saus mengental.


Nikmati selagi hangat dengan nasi atau mi favorit kesukaan Anda. Happy cooking, Ladies!

(vem/nda)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading