Sukses

Lifestyle

Resep Mie Panjang Umur

Pernah mendengar menu mie panjang umur? Yeap. Mie ini biasanya disajikan saat ulang tahun atau tahun baru China. Jenis mie yang dipakai sebenarnya mie biasa saja kok. Namun, tata cara memakan mie jenis ini.

Kabarnya, mie panjang umur tak boleh dipotong. Jadi memakannya harus menggunakan sumpit dan memasukkan semua mie dari ujung hingga ke ujung ke dalam mulut terlebih dahulu barulah boleh dikunyah.

Mie tersebut melambangkan usia panjang dan dilimpahi kesehatan serta rejeki bagi yang mengonsumsinya di momen ulang tahun atau tahun baru. Seperti apa sih menu mienya, yuk coba bikin sendiri di rumah.

Bahan:

500 g mie keriting, seduh, tiriskan
2 sdm kecap manis
2 sdt kecap asin
150 g udang kupas
6 buah bakso, potong-potong
15 butir telur puyuh
50 g kucai
1 buah daun bawang
150 g taoge
150 ml kaldu ayam

Bumbu yang dihaluskan:

2 sdt garam
1/2 sdt merica
3 siung bawang putih

Cara membuat:

1. Aduk mie dengan kecap manis dan kecap asin hingga merata.

2. Tumis bumbu halus hingga aromanya berbau sedap dan berubah warna. Masukkan udang, bakso, telur puyuh sambil diaduk hingga udang berubah warna dan matang.

3. Masukkan kaldu dan masak hingga bumbu meresap. Masukkan mie dalam tumisan bakso.

4. Tambahkan kucai, daun bawang, dan taoge kemudian aduk sebentar dan angkat.

Sajikan selagi hangat.

(vem/bee)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading