Sukses

Lifestyle

6 Tokoh Kartun Legendaris dan Makanan Favoritnya #FoodPandaFact

Apakah Anda sadar bahwa beberapa tokoh kartun legendaris selalu tergila-gila pada salah satu makanan tertentu? foodpanda, penyedia jasa pemesanan makanan melalui aplikasi, memilih 6 tokoh kartun terbaik yang tidak dapat dipisahkan dengan makanan favoritnya dan beberapa fakta yang belum Anda ketahui. 

1. Homer Simpson dan Donat

Foto: copyright gizmopod.com

Homer Simpson, yang paling selalu lapar harus berada dalam daftar teratas. Dia sangat meyukai makanan, dan makanan favoritnya adalah donat, dengan slogan “mmm … donat”nya yang selalu dia 1atakana di setiap akhir episode. Di episode ke-10 yang berjudul “Mereka Menyelamatkan Otak Lisa”, Si Donat Maniak ini kedatangan bintang tamu Stephen Hawking yang biasa disebut Homer yang mengatakan: “Teorimu mengenai bentuk donat sangat menarik … mungkin aku harus mencurinya.” 

2. Popeye dan Bayam

Foto: copyright wouldyoukindly.com

Si mata satu favorit kita- pelaut yang sangat identik hubungannya dengan bayam dan kekuatan. Tapi sayangnya, bayam tidak akan membuat otot membesar. Faktanya, Popeye sangat menyukai makanan yang sebenarnya terjadi karena kesalahan penempatan desimal. Berikut kisahnya:

Pada tahun 1870, seorang ilmuwan Jerman bernama Erich von Wolf memastikan jumlah zat besi pada bayam, tapi saat mencatat, secara tidak sengaja dia salah menempatkan titik desimal: bukannya menulis bahwa bayam memiliki 3.5 mg zat besi per 100 gram bayam, yang terjadi adalah dia menulis 35 mg zat besi. Itu merupakan jumlah yang sangat besar. Seperti catatan Samuel Arbesman, jika perhitungannya benar, “Setiap 100 gram bayam sama saja memakan sebuah klip kertas.” Meskipun demikian, Popeye membantu meningkatkan konsumsi bayam di Amerika menjadi peringkat 3!  

3. Garfield dan Lasagna

Foto: copyright skole.hr

Dia sinis, sarkastik dan sangat suka menghancurkan segala hal. Terlahir di restoran Italia, dia sangat terobsesi dengan lasagna, yang sering dia sebut dengan “Makanan paling sempurna”. Salah satu gerakan lasagna terbaiknya adalah ketika dia membuat gerakan pizza- lasagna- pizza- sandwich.

Garfield memiliki 17 juta pengagum di Facebook. Dan merupakan satu-satunya kucing yang paling populer.

4. Bugs Bunny dan Wortel

Foto: copyright cookingchanneltv.com

Bugs memiliki 2 ciri khas: wortel dan kalimatnya “Ada apa, Dok?”. Tapi darimana itu berasal? Tidak ada satu pun yang tahu, tapi para ahli menduga pencipta mungkin terinspirasi dari beberapa film popular: sebuah film komedi pemenang Frank Capra 1934 Oscar, It Happened One Night, Clark Gable secara tidak sengaja bergumam wortel. Selain itu, komedi klasik 1939 My Man Godfrey, William Powqell sering menyebutkan “Ada apa, Dok?” berkali- kali.

Makan dan berbicara pada umumnya tidak disarankan. Tapi ada yang bisa melakukannya. Adegan kelinci saat mengunyah wortel sangat sulit dilakukan oleh Blanc sebagai pengisi suaranya. Merekam kalimat “Ada apa, Dok?” tidak lengkap tanpa suara kelinci yang sedang mengunyah wortel, yang merupakan masalahnya. “Sebenarnya, saya tidak terlalu menyukai wortel”, saat di wawancara.  

5. Winnie the Pooh dan Madu

Foto: copyright blog.disney.com

Dikenal karena rasa cintanya pada madu, Winnie the Pooh saat bangun di pagi hari, hal pertama yang di katakan adalah “Sarapan apa?”. Demikian pula, seharian hanya ada tentang petualangan dengan Christoper Robin atau Piglet, mengunjungi teman yang dia pikir punya madu dan mencari “Madu untuk memenuhi Rumblee di Tumblee-nya”.

Tapi kenapa Pooh sangat tertarik dengan madu? Berawal dari suatu hari musim panas ketika semua teman pergi ke rumah vila Tigger di Honopolis. Dikarenakan hujan semua memutuskan untuk tetap berada dirumah. Winnie the Pooh memutuskan untuk berkeliling rumah dan berakhir ke sebuah ruang gelap. Sebelum menyadari apa yang ada di sekelilingnya, dia terpeleset dan jatuh masuk ke dalam tong madu. Tidak lama kemudian, Tigger menemukan Pooh berada di dasar tong tersebut, dan memakan habis semuanya. Sejak saat itu, madu menjadi makanan favorit Pooh.

Lagu tentang kecintaannya pada madu seperti “Hunny in every pot” dan “A good 5- cent Candy Cigar” memenangkan Grammy 1975 untuk Album Anak terbaik.

6. Kura-Kura Ninja dan Pizza

Foto: copyright

Hal ini bermula dari para pencipta TMNT, Kevin Eastman dan Peter Laird sering memakan pizza ketika sedang membuat kartun. Memang, satu-satunya hal yang Teenage Mutant Ninja Turtle sukai lebih dari memerangi kejahatan adalah pizza yang panas. Setiap kali Leonardo, Donatello, Michelangelo dan Raphael memutuskan untuk beristirahat, pasti selalu untuk pizza dan selalu dengan bahan tak lazim seperti kerang, selai kacang dan taburan coklat. Bahkan Shredder sadar pizza adalah kelemahan Turtles dan karena alasan itu, dia banyak menggunakannya dalam rencana menghancurkan Turtles.

Berikut adalah 4 varian pizza yang diminati oleh masing-masing karakter di TMNT:

Michelangelo : Pepperoni, ham asap, nanas dan jalepenos;

Donatello : Ayam, jamur, paprika hijau, tomat Roma

Leonardo : Bawang merah manis, minyak zaitun hitam, paprika hijau, jamur

Raphael : Pepperoni, sosis, bacon dan daging sapi.

(vem/yel)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading