Sukses

Lifestyle

3 Anak Muda Ini Mengajak Makan Serangga Dengan Cara Unik, Mau Coba?

Makan serangga. Mendengarnya saja rasanya bergidik ngeri. Bagaimana ya rasanya menjadikan jangkrik dan ulat pohon sebagai sajian di piring makanan sehari-hari?

Apakah ini yang Anda bayangkan? | Foto: copyright news.distractify.com

Meet John, Jack and Marta. Trio asal Austin, Texas ini adalah tim pengusaha muda yang punya mimpi besar: memberikan makanan yang berkualitas dan ramah lingkungan untuk semua orang di dunia ini. Solusi yang mereka berikan adalah dengan mengkonsumsi olahan serangga.

Foto: copyright news.distractify.com

Mereka menciptakan Hopper Bar. Makanan mirip protein bar ini dibuat dari kacang, madu dan buah-buahan. Tetapi yang membedakannya dengan protein bar lainnya adalah tepung yang digunakan. Hopper Bar tidak memakai tepung terigu melainkan tepung yang dibuat dari jangkrik.

Mengapa sih menggunakan jangkrik sebagai bahan pembuat tepung Hopper Bar? Dilansir oleh news.distractify.com, trio ini menjelaskan bahwa jangkrik mengandung protein yang tinggi tetapi rendah lemak. Jangkrik mengandung asam amino, zat besi, kalsium dan vitamin B yang tinggi. Selain itu jangkrik bisa dengan cepat berkembang biak sehingga Anda tak perlu khawatir serangga ini akan punah jika digunakan sebagai bahan makanan.

Jangkrik tinggi protein, sedikit lemak | Foto: copyright news.distractify.com

Ada lebih dari 7 juta orang di seluruh dunia yang masih kelaparan setiap harinya. Jika kita bisa mengkonsumsi makanan alternatif sebagai pengganti sumber makanan pokok yang mulai habis, mengapa tidak. Bagaimana pendapat Anda tentang penemuan trio ini, Ladies.

(vem/wnd)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading