Sukses

Beauty

6 Tips Sehat Miliki Tubuh Langsing Tanpa Diet & Olahraga

Mau tubuh ideal tapi malas diet. Mau tubuh ideal tapi ogah-ogahan olahraga. Nah lho, gimana mau punya tubuh yang langsing? Nggak perlu berkecil hati Ladies. Ada beberapa cara sehat yang bisa kamu terapkan untuk punya tubuh yang ideal tanpa harus melakukan diet atau olahraga. Berikut ini adalah rahasianya seperti yang telah dilansir oleh femina.in. Check these out!

  • Studi menunjukkan bahwa semakin lama waktu yang kamu habiskan mengunyah, maka kamu akan mengonsumsi kalori yang lebih rendah. Mengunyah secara maksimal akan mencegahmu untuk rakus dan banyak makan. Ini karena mengunyah memberikan otak lebih banyak waktu untuk menerima sinyal dari perut yang penuh. Cobalah untuk mengunyah makananmu 35-50 kali sebelum menelannya.
  • Tak peduli sesibuk apapun kamu jangan pernah melewatkan sarapan. Tubuh perlu mengisi bahan bakar untuk beraktivitas seharian. Sarapan juga akan membuatmu tak kalap saat makan siang. Melewatkan sarapan hanya akan memperlambat metabolisme.
  • Makanan yang overcooked ternyata memiliki nutrisi yang sedikit Ladies. Saat kamu tak cukup nutrisi kamu akan merasa lapar. Karenanya cobalah makan salad atau sushi dan makanan yang diolah dengan dipanggang atau direbus. Hindari mengonsumsi makanan yang dimasak atau dipanaskan di microwave terlalu sering.
  • Dianjurkan untuk makan buah-buahan setidaknya 30 menit sebelum makan berat. Dengan cara ini, buah akan dicerna dengan cepat. Makan buah-buahan saat perut kosong mendetoksifikasi sistem dan membantu menurunkan berat badan.
  • Makan sebelum jam 8 malam dan sebisa mungkin hindari mengonsumsi makanan berat setelah jam 8 malam. Jika memang kamu ingin makan minumlah teh herbal.
  • Perbanyak konsumsi air putih setiap harinya Ladies. Biasakan untuk minum air 15 menit sebelum atau setelah makan karena ini akan membuatmu merasa lebih kenyang dan tak rakus saat makan.


Itu tadi adalah beberapa cara mudah dan sehat yang bisa kamu lakukan untuk menurunkan berat badan tanpa diet atau olahraga. Kuncinya adalah selalu telaten dan rutin dalam menjalani aktivitas tersebut Ladies. Semoga informasi tersebut bermanfaat ya! Selamat mencoba.

(vem/ivy)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading