Sukses

Beauty

Penting! Inilah 5 Fakta yang Perlu Kamu Tahu Tentang Varises

Varises merupakan salah satu masalah kulit yang bisa menyerang siapa saja. Memang, varises tidak sakit. Tapi, bisa dibilang varises sangat mengganggu dan bisa bikin rasa percaya diri berkurang. Tidak jarang varises juga akan membuat seseorang merasa kurang cantik dan mengesankan.

Kaki yang mengalami varises | Photo: Copyright shutterstock.com

Berbicara mengenai varises, dikutip dari laman prevention.com, setidaknya ada lima fakta tentang varises yang perlu kamu tahu dan tak boleh kamu sepelekan begitu saja. Apa saja fakta tersebut? Berikut ulasannya.

    Faktor Genetik Adalah Risiko Terbesar Varises

    Jeffrey G. Carr, MD, seorang direktur medis dari Vein Center of East Texas mengatakan jika hampir 805 orang yang menderita varises memiliki orang tua atau kerabat yang juga menderita varises. Meski begitu, faktor lain dari varises bisa disebabkan oleh obesitas, penuaan atau kehamilan.

    Varises Tak Hanya Muncul di Kaki

    Umumnya, varises muncul di kaki atau di paha. Tapi asal kamu tahu Ladies, rupanya varises tak hanya bisa muncul di kaki atau paha saja. Jennifer Watson, MD dari Spectrum Kesehatan Medical Group Vein Center mengatakan jika varises juga bisa muncul di leher, di dada atau di wajah. Varises yang terjadi karena kerusakan pada pembuluh darah ini bisa terjadi di bagian tubuh mana saja.

    Gaya Hidup Buruk Memperbesar Risiko Varises

    Para ahli percaya bahwa gaya hidup yang buruk memperbesar risiko varises pada diri seseorang. Obesitas, makan makanan yang tidak sehat, jarang olahraga, duduk yang terlalu lama atau berdiri terlalu lama bisa berisiko menyebabkan varises. Agar varises tidak terjadi, disarankan agar kita memiliki pola hidup sehat, olahraga cukup, minum air putih cukup, istirahat cukup dan memiliki gerak fisik yang cukup pula.

    Varises Bisa Muncul Karena Alergi Terhadap Kosmetik dan Adanya Masalah Kesehatan Tertentu

    Jeffrey G, Carr, MD, mengungkapkan jika varises bisa muncul karena alergi terhadap kosmetik atau karena tubuh mengalami masalah kesehatan tertentu. Menggaruk kulit dengan kasar saat mengandung atau saat haid, hal ini juga bisa dipercaya bisa menyebabkan munculnya varises.

    Jika Sudah Punya Satu Varises, Kemungkinan Besar Akan Muncul Varises Selanjutnya

    Jika kamu memiliki satu bagian tubuh yang mengalami varises, para ahli percaya jika hal ini bisa menyebabkan munculnya varises baru di bagian tubuh lain. Jennifer Watson mengatakan, jika pembuluh darah atau vena di satu tempat rusak, hal ini memungkinkan terjadinya kerusakan yang sama di bagian tubuh lainnya. Jika seseorang telah memiliki satu varises, ia berisiko besar memiliki varises selanjutnya yang pastinya lebih dari satu.


Ladies, itulah beberapa fakta mengenai varises. Tapi jangan khawatir akan varises. Karena apa? Karena, varises bisa dicegah dengan menerapkan pola hidup sehat, istirahat cukup dan minum air putih cukup. Jangan lupa juga untuk olahraga cukup. Mengenai pengobatan varises, operasi pengangkatan varises adalah pengobatan yang sampai saat ini paling umum dilakukan. Gimana nih, sudah tahu mengenai fakta varises bukan? Semoga informasi ini bermanfaat.



(vem/mim)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading