Sukses

Parenting

6 Cara Mengontrol Tekanan Darah Tinggi

Tekanan darah tinggi atau biasa disebut dengan hipertensi dapat menyebabkan serangan jantung dan gagal ginjal. Untuk dapat mengontrol tekanan darah tinggi Anda dapat melakukan hal berikut, sesuai yang dikutip oleh livestrong.com sebagai berikut:

    Konsultasi Dokter

    Mintalah nasihat dokter untuk mengatasi tekanan darah tinggi Anda, mengenai apa yang harus dan tidak boleh Anda konsumsi. Mintalah obat untuk menurunkan tekanan darah tinggi Anda.

    Diet

    Cobalah untuk berdiet. Berat badan yang berlebih, akan membuat tekanan darah Anda tinggi. Kelebihan berat badan membuat jumlah darah yang harus dipompa oleh arteri meningkat.

    Beraktifitas

    Beraktifitas akan membuat berat badan Anda turun, dan akan membuat tekanan darah Anda ikut menurun. Lakukan aktifitas fisik 15 sampai dengan 30 menit setiap harinya. Contohnya Anda dapat jogging, atau berjalan mengelilingi komplek tempat tinggal Anda.

    Kurangi Alkohol

    Jika Anda mengonsumsi alkohol, lebih baik segera hentikan kebiasaan Anda tersebut. Mengonsumsi alkohol berlebih dapat meningkatkan resiko tekanan darah tinggi.

    Kendalikan stres

    Stres adalah sumber segala penyakit. Hindari berpikir terlalu keras, sedikit bersantai dan tidak terlalu memikirkan target yang harus Anda lampaui akan membuat Anda terhindar dari stres.

    Konsumsi makanan sehat

    Tidak ada salahnya mengonsumsi sayur dan buah yang banyak. Buah dan sayur yang Anda konsumsi akan menghindarkan Anda dari berbagai penyakit.

Selalu ingat untuk menerapkan pola hidup sehat akan menghindarkan Anda dari berbagai macam penyakit, tidak hanya tekanan darah tinggi.

(vem/apl)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading