Sukses

Beauty

Hidup Sehat Dan Tetap Irit Ala Anak Kost

Anak kost terkenal dengan gaya hidupnya yang serba irit. Namun, hal itu bukan berarti bahwa Anda tidak bisa hidup sehat. 

Ada beberapa lifehacks yang bisa Anda gunakan untuk menjaga keseimbangan dan kesehatan hidup meski stick on budget. Kami tahu budget Anda terbatas, namun cara untuk sehati itu tak terbatas kok. Take a look. 

    Milikilah Kulkas Mini

    Kami tahu bahwa banyak anak jaman sekarang lebih memilih gadgetnya daripada kulkas. Kalau Anda salah satunya, cobalah untuk memilih tempat kost yang sudah dilengkapi kulkas. Lebih bagus lagi bila ada dapur. Anda jadi lebih bisa memasak dan tahu betapa kulkas akan banyak menolong Anda.

    Olahraga

    Lakukan olahraga bagaimanapun caranya. Olahraga setidaknya seminggu sekali bisa membantu Anda menjaga stamina dan membuang racun dari pikiran dan tubuh. Olahraga untuk anak kost banyak sekali lho. Mulai dari lari, aerobik hingga yoga.  

    Masakan Rumahan Atau Masak Sendiri

    Kalau Anda memang beli masakan, pilihlah warung masakan. Tempat ini biasanya masih menggunakan bumbu dasar alami dan jauh dari pengawet. Bila memungkinkan, masaklah sendiri, karena akan sangat membantu Anda dalam menerapkan clean eating.

    Puasa

    Puasa bukan karena Anda sedang menghemat pengeluaran. Ngekost atau tidak, puasa sangat baik bagi kesehatan Anda karena bisa membantu tubuh dalam proses detoks dan regenerasi. Juga bisa menjauhkan Anda dari berbagai masalah kesehatan, terutama pencernaan.

Jangan lupa untuk banyak minum air. Kelihatan simple namun bersahabat dengan budget Anda bukan? Semoga bermanfaat, Ladies. 


(vem/gil)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading