Sukses

Beauty

Menyembuhkan Gatal Tanpa Obat Gatal, Mungkinkah? (3)

Obat gatal yang saat ini dijual di pasaran secara bebas dan menawarkan berbagai macam keuntungan dan manfaat untuk menyembuhkan gatal dengan cepat dan aman. Bagaimanapun, yang namanya obat kimia memang tidak selamanya aman untuk kesehatan kulit, terlebih lagi jika digunakan dalam jangka waktu yang cukup panjang dan tanpa mengikuti aturan pakai yang ditetapkan.

Namun untuk mengurangi risiko, memang ada baiknya jika kita menggunakan obat herbal. Alih-alih menggunakan bahan kimia, kita berusaha bersikap back to nature dengan menggunakan bahan-bahan yang alami. Salah satu bahan yang bisa digunakan dalam pengobatan herbal telah kita bahas dalam artikel sebelumnya, yaitu penggunaan Bentonite Clay. Dan dalam ulasan kali ini, kita akan membahas bahan lain, yaitu cuka apel.

Cuka apel memang memiliki banyak sekali manfaat bagi kesehatan. Bahan-bahan di dalamnya mengandung zat yang dapat membunuh kuman, jamur dan bakteri. Khasiat inilah yang dipercaya mampu menghilangkan berbagai rasa gatal yang muncul di permukaan kulit. Selain itu, cuka apel juga bisa mengatasi gatal yang muncul akibat kulit kering, yang disebabkan oleh sinar matahari dan ketombe.

Cara menggunakannya pun cukup mudah, yaitu dengan mengoleskannya pada bagian yang gatal. Jika digunakan secara teratur dan sesuai aturan, maka gatal-gatal akan hilang secara berangsur-angsur, dan kesehatan kulit pun juga akan terjaga. Selamat mencoba!


Oleh: Pelangi Permatasari

(vem/ver)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading