Sukses

Beauty

Deteksi Lymphedema Sejak Dini

Seperti pada kanker payudara, lymphedema yang diketahui sejak awal dapat meningkatkan keberhasilan perawatan yang dilakukan. Lyphedema adalah kumpulan cairan getah bening yang dapat terbentuk di setiap daerah pada tubuh anda. 

Seperti yang dimuat oleh breastcancer.org, hal ini dapat terjadi karena jika anda pernah menjalani operasi pengangkatan kanker payudara, ada sedikitnya dua atau tiga urat getah bening yang harus diangkat. Terapi radiasi juga dapat memutuskan atau merusak urat getah bening.

Karena dapat berbahaya, penting halnya untuk mendeteksi lymphedema sejak dini meskipun ini sulit untuk dilakukan karena gejala-gejala awal lymphedema seringkali tidak kentara. Sebuah perubahan sebanyak 2 cm pada lingkar lengan dapat berarti bahwa anda mengalami lymphedema, namun anda bisa saja tidak menyadari perubahan ini.

Jika anda mengalami lymphedema, anda juga dapat merasakan sebuah perubahan pada tubuh bagian atas sebelum anda melihat tanda-tanda yang tampak. Anda akan merasakan sensasi yang tidak biasa seperti perasaan geli atau mati rasa pada lengan anda selama satu atau dua hari, namun ini akan hilang dan muncul kembali.

Setelah seminggu, anda mungkin akan merasa lebih kurus dan ini adalah saat dimana tubuh anda memberi tahu anda bahwa ada perubahan yang telah terjadi. Pada saat ini, penting bagi anda untuk langsung memeriksakannya dengan segera sebelum kondisi anda lebih parah. Lebih cepat, lebih baik.

oleh: Desti Ayu Ruhiyati

(vem/ova)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading