Sukses

Parenting

Hamil: Makan untuk Dua Orang

Makan ini! Jangan makan itu! Lakukan ini! Jangan lakukan itu! Banyak wanita hamil yang dibombardir dengan berbagai hal yang harus dan tidak boleh dilakukan. Salah satu dari banyak hal yang “harus dilakukan” adalah memastikan bahwa Anda mengonsumsi makanan yang cukup dinamakan untuk dua orang.

Ketika Anda mendengar saran, “Hei, makan yang banyak ya, buat dua orang soalnya,” apa yang ada di pikiran Anda. Apakah untuk pertama kalinya ketika Anda mendengar saran tersebut Anda berpikir bahwa Anda perlu makan dua kali lipat dari menu makanan yang biasanya Anda makan sebelum Anda hamil.

Nyatanya, menurut www.womenshealth.gov, makan untuk dua orang bukan berarti makan dua kali lipat dari yang biasanya Anda lakukan. Ketika Anda hamil, makan makanan yang sehat jauh lebih penting bila dibandingkan sebelumnya. Anda memerlukan lebih banyak protein, zat besi, kalsium, dan folic acid. Arti dari ungkapan “makan untuk dua” mengimplikasikan bahwa makanan yang Anda makan merupakan sumber utama dari gizi yang diperlukan oleh janin Anda. Gambaran dari ungkapan tersebut adalah kombinasi makanan yang seimbang serta olahraga teratur merupakan resep menu makanan sehat selama masa kehamilan Anda.

Dengan kata lain, ketika Anda mulai memasuki masa kehamilan Anda, Anda harus terus memantau sendiri makanan sehat yang Anda dan janin Anda perlukan guna memastikan janin dalam rahim Anda memperoleh segala gizi yang dia butuhkan.

Oleh: Ratih Kristianasari

(vem/rsk)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading