Sukses

Parenting

Morning Sickness Penentu Jenis Kelamin Bayi

Benarkah semakin sering anda merasakan morning sickness berarti buah hati dalam kandungan anda adalah seorang perempuan? Banyak wanita mempercayai hal ini dan menggunakannya sebagai tes menentukan jenis kelamin bayi sebelum saatnya. Tapi bisakah hal ini dipercaya?

Banyak ahli mengatakan hal ini adalah mitos belaka. Morning sickness, yang ditandai dengan mual, muntah, pusing, lelah, dan lemas tidak bisa memastikan apakah buah hati anda dalam kandungan seorang laki-laki atau perempuan. Bagaimanapun parahnya morning sickness yang dialami ibu hamil, kemungkinan dari jenis kelamin buah hati anda tidak akan berubah dari 50/50 kok, Ladies.

Morning sickness yang banyak dialam oleh ibu hamil terjadi akibat peningkatan produksi hormon yang terjadi dalam tubuh. Hormon-hormon seperti estrogen, progesterone, dan human chorionic gonadotropin atau HCG yang diproduksi dalam jumlah besar dalam tubuh membuat kita merasakan perubahan yang drastis dalam tubuh kita dan akan tampak lewat gejala-gejala morning sickness.

Meskipun banyak orang menyebutkan bahwa lebih dari 50% wanita yang menderita morning sickness yang parah melahirkan bayi wanita, hal ini tidak bisa dibuktikan secara medis. Namun, para ahli menemukan bahwa salah satu hormon yang mempengaruhi terjadinya morning sickness, yaitu, HCG memiliki hubungan dengan jenis kelamin buah hati anda. Menurut healthyliving.msn.com, semakin tinggi HCG yang diproduksi saat hamil, semakin besar kemungkinan janin memiliki jenis kelamin perempuan.

Mamor Adi P

   

(vem/sfg)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading